Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua DPC PDIP FX Rudy Tak Menyangka Prabowo-Gibran Unggul di Solo: Kita Tak Kurang-kurang Berjuang

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka unggul di Kota Solo berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Ketua DPC PDIP FX Rudy Tak Menyangka Prabowo-Gibran Unggul di Solo: Kita Tak Kurang-kurang Berjuang
Tribunnews.com/Ibriza Fasti Ifhami
Ketua DPC PDIP Kota Solo FX Hadi Rudyatmo. 

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka unggul di Kota Solo berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count.

Hasil hitung cepat DPC PDIP Solo, pukul 18.28 WIB, menyatakan Prabowo-Gibran unggul dari pasangan calon nomor urut 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Kota Solo.

Hasil sementara hitug cepat itu menyebut Prabowo-Gibran memperoleh suara 49,97 persen.

Disusul Ganjar Pranowo-Mahfud MD memperoleh suara 34,17 persen.

Sedangkan Paslon nomor urut 01 Anies-Muhaimin memperoleh suara 15,85 persen.

Baca juga: Hasil Quick Count Sebut Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran, Ini Komentar Ekonom

Menyikapi hal tersebut, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo memastikan pihaknya tetap menunggu Real Count dari KPU Pusat.

"Iya, kita menerima hasil Quick Count, tetap yang kita tunggu hasil yang sebenarnya keputusan dari real count dari KPU," ucap Rudy, saat ditemui awak media di Brengosan, Purwosari, Rabu (14/2/2024).

Berita Rekomendasi

Meski demikian, Rudy melihat situasi saat ini dirinya memilih untuk pasrah, dan menegaskan pertarungan dan perjuangan sudah dilakukan semaksimal mungkin.

Baca juga: Hasil Real Count Pilpres 2024 Luar Negeri Resmi KPU: Prabowo-Gibran Unggul, Suara Masuk 6,86 Persen

"Apapun yang terjadi ya kita harus terima apa adanya, kita tidak kurang-kurang untuk berjuang," ujarnya.

Namun, kalau hasilnya seperti ini dirinya tak pernah menyangka karena Solo tak ada pergerakan bisa semasif seperti ini.

"Itu harus bisa kita terima," ucapnya.

Selain itu, ia mengaku agar kader-kader PDI Perjuangan agar tidak perlu stres, dan masih tetap menunggu real count yang dari KPU.

Penulis: Anang Maruf Bagus Yuniar

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Prabowo-Gibran Ungguli Ganjar-Mahfud di Hitung Cepat DPC PDIP Solo, FX Rudy : Tunggu Real Count KPU

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas