Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengawas TPS Aceh Utara Dirawat di RS Usai Dianiaya Petugas PPS, Kasusnya Berlanjut ke Jalur Hukum

Korban mengalami luka di bagian kepala dan mengalami pendarahan parah usai dianiaya petugas PPS.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pengawas TPS Aceh Utara Dirawat di RS Usai Dianiaya Petugas PPS, Kasusnya Berlanjut ke Jalur Hukum
Shutterstock
ilustrasi aniaya - Mukhlisin, Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) 08 di Gampong Rawang Itek, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Aceh Utara dianiaya oleh Petugas Sekretariat Petugas Pemungutan Suara (PPS) Desa Rawang Itek, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Aceh Utara berinisial SY. 

Setelah dikeroyok wajah korban babak belur dan mengeluarkan darah.

Sejurus kemudian, masyarakat di lokasi kejadian melerai pengeroyokan tersebut.

Kemudian korban dibawa ke Puskesmas Tanah Jambo Aye untuk mendapat perawatan medis.

Tapi tak lama kemudian korban dirujuk RS Kasih Ibu Lhokseumawe, untuk mendapat perawatan intensif.

Sedangkan pelaku langsung diamankan ke Polsek Tanah Jambo Aye oleh petugas dan kemudian dibawa ke Polres Aceh Utara.

"Saat kejadian tersebut saya masih berada di kantor. Kemudian langsung ke lokasi setelah mendapat informasi adanya insiden tersebut," katanya.

Kemudian ia langsung menuju ke RS Kasih Ibu untuk memfasilitasi korban untuk mendapat pelayanan dari petugas medis.

Berita Rekomendasi

Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Dianiaya Petugas PPS Saat Kawal Pemilu, Pengawas TPS di Aceh Utara Kini Dirawat di RS

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas