Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anies Berpeluang Maju Pilkada Jakarta Lagi? Pengamat Sebut Tak Mudah, Soroti soal Kendaraan Politik

Begini kata pengamat soal peluang Anies maju kembali di Pilkada DKI Jakarta 2024, sebut harus tunggu dulu ada popol yang mengusung.

Penulis: Rifqah
Editor: Nuryanti
zoom-in Anies Berpeluang Maju Pilkada Jakarta Lagi? Pengamat Sebut Tak Mudah, Soroti soal Kendaraan Politik
WARTAKOTA/YULIANTO
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan menunjukkan KTP elektroniknya sebelum melakukan pencoblosan di TPS 60, Lebak Bulus, Jakarta, Rabu (14/2/2024). Begini kata pengamat soal peluang Anies maju kembali di Pilkada DKI Jakarta 2024, sebut harus tunggu dulu ada popol yang mengusung. 

"Itu salah satu cara menjaga approval ratingnya. Lampunya supaya tetap terang," paparnya.

Jawaban Anies Soal Peluangnya Maju Pilkada DKI Lagi

Merespons dirinya yang diisukan berpotensi maju lagi di Pilkada DKI Jakarta 2024 ini, Anies menekankan bahwa dirinya bersama Muhaimin Iskandar (Cak Imin) saat ini masih fokus mengawal penghitungan suara Pilpres 2024.

"Kami sekarang sedang berfokus pada penuntasan penghitungan. Kami akan fokus di situ dan gerakan perubahan ini akan terus menjadi bagian dari kita," ucap Anies, saat ditemui usai melaksanakan Salat Jumat di Masjid Jami Nurul Huda, Sunter Agung, Jakarta Utara, Jumat, dikutip dari Wartakotalive.com.

Anies lantas memastikan, gerakan perubahan yang diusungnya di Pilpres 2024 bersama Cak Imin akan terus menjadi bagian yang melekat.

Eks Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu juga memastikan, sedang menuntaskan perjuangan sampai perubahan yang diusungnya bisa terlaksana dengan baik.

"Jadi sekarang ini tidak usah tengok kanan kiri, kita sekarang sedang fokus menuntaskan perjuangan dan ini adalah amanah jutaan orang," kata Anies.

Sebagai informasi, di media sosial X sedang ramai poster Anies digadang-gadang maju lagi sebagai bakal cagub DKI Jakarta 2024.

BERITA REKOMENDASI

Bahkan, wajah Anies disandingkan dengan eks Gubernur DKI Jakarta lainnya, yakni Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai cawagubnya.

Baru-baru ini, sejumlah politikus juga disebut-disebut masuk bursa menjadi calon gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024 mendatang.

Seperti Ridwan Kamil dan Ahmed Zaki Iskandar dari Golkar, serta Ketua DPD Gerindra Jakarta Ahmad Riza Patria, serta Ahmad Sahroni dari NasDem.

Sebagian artikel ini telah tayang di Wartakotalive.com dengan judul Disebut Bakal Maju Pilkada DKI Jakarta, Anies Pilih Tuntaskan Amanah Jutaan Orang dan di TribunJakarta.com dengan judul Peluang Anies Tarung Kembali di Pilkada Jakarta, Pengamat: Politisi Butuh Panggung Agar Tak Redup.

(Tribunnews.com/Rifqah) (TribunJakarta.com/Elga Hikari Putra) (Wartakotalive.com/Yolanda Putri Dewanti)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas