Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perbandingan Survei Anies Baswedan, Ahok, dan RK di Pilkada Jakarta 2024 Menurut 5 Lembaga Survei

Litbang Kompas baru saja mempublikasikan hasil surveinya soal Pilkada Jakarta 2024, berikut perbandingannya dengan hasil survei lembaga lain.

Penulis: Hasanudin Aco
zoom-in Perbandingan Survei Anies Baswedan, Ahok, dan RK di Pilkada Jakarta 2024 Menurut 5 Lembaga Survei
Instagram @aniesbaswedan/basukibtp/ridwankamil
Anies Baswedan, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dan Ridwan Kamil. 

Sedangkan penarikan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling.

Sementara proses pengambilan data dilakukan pada 23-29 April 2024.

  • Ridwan Kamil 30,5 persen
  • Anies Baswedan 29 persen
  • Heru Budi Hartono  7 persen

Hasil survei elektabilitas bacagub dalam Pilkada DKI Jakarta versi Arus Survei Indonesia (ASI) yang digelar pada 23-29 April 2024 terhadap 400 responden.

4. Survei Proximity Indonesia

Survei yang dilakukan lembaga Proximity Indonesia pada 16-25 Mei 2024 menempatkan  Anies Baswedan masih menjadi kandidat terkuat di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Dikutip dari Tribun Jakarta, dia mengungguli Ridwan Kamil dan Ahok terkait elektabilitasnya.

  • Anies Baswedan 18,5 persen
  • Basuki Tjahaja Purnama 14 persen
  • Ridwan Kamil  12,5 persen

"Berdasarkan hasil survei ini menunjukkan bahwa untuk saat ini tiga kandidat ini adalah merupakan kandidat yang paling berpeluang untuk memenangkan Pilkada Jakarta pada November 2024," ujar CEO Proximity Indonesia, Whima Edy Nugroho saat memaparkan hasil surveinya, Kamis (30/5/2024).

Berita Rekomendasi

Untuk diketahui, populasi survei ini adalah seluruh warga Jakarta yang mempunyai hak pilih dalam Pilgub Jakarta 2024, yakni mereka yang telah berumur 17 tahun ke atas dan yang sudah menikah.

Metode pengambilan data dilakukan melalui wawancara tatap muka langsung terhadap 800 responden yang dipilih menggunakan metode acak bertingkat dengan tingkat kesalahan kurang lebih 3,64 dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Sumber: (Tribunnews.com/Reza/Has)(Tribun Jakarta/Tribun Solo)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas