Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar 3 Pasangan Cagub-Cawagub di Pilkada DKI Jakarta 2024

Berikut tiga daftar calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Sri Juliati
zoom-in Daftar 3 Pasangan Cagub-Cawagub di Pilkada DKI Jakarta 2024
tribunnews.com
Calon Gubernur DKI Jakarta 2024, Pramono Anung (Kiri), RIdwan Kamil (Tengah) dan Dharma Pongrekun (Kanan) 

"Sudah disepakati RIDO itu nama formal, nanti mungkin alat peraga dan sosialisasi akan menggunakan itu," ungkap Ridwan Kamil, Rabu.

Mantan Gubernur Jawa Barat ini mengatakan RIDO tidak sebatas singkatan Ridwan-Suswono saja, melainkan melambangkan doa, harapan, dan ketulusan hati untuk mengharap rida Allah SWT dan Tuhan Yang Maha Esa.

"Filosofinya tentu kami berharap rida, Allah SWT memberikan rida-Nya dalam niat baik kami, dalam berkontestasi dengan cara yang baik," jelas Ridwan Kamil.

Pramono Anung dan Rano Karno

Pada hari yang sama, Rabu, Pramono Anung-Rano Karno lebih dulu mendaftar ke KPUD DKI Jakarta.

Keduanya terlihat mendaftarkan diri dalam kontestasi Pilihan Gubernur DKI Jakarta ini sekira pukul 11.00 WIB.

Keduanya mengenakan pakaian khas Betawi, lengkap dengan peci dan sarung yang melintangi leher.

Pendaftaran kedua tokoh ini juga didampingi Ketua DPP PDIP di antaranya Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Eriko Sotarduga.

Berita Rekomendasi

Tampak pula kehadiran Menteri Sosial Tri Rismaharini dan jajaran politikus PDIP di DPRD DKI Jakarta seperti Pandapotan Sinaga, Ima Mahdiah, Pantas Nainggolan, Ida Mahmudah, Tina Toon alias Agustina Hermanto.

Keduanya diiringi ondel-ondel, alat musik Betawi, dan menumpangi oplet berwarna biru hitam, seperti di serial Si Doel Anak Betawi.

Pasangan ini jadi yang pertama mendaftarkan diri dalam kontestasi pilkada Jakarta.

Padahal, duet Pramono-Rano Karno ditetapkan PDI Perjuangan di detik-detik terakhir.

Dharma Pongrekun-Kun Wardana

Pasangan ketiga yang mendaftar ke KPU Jakarta yakni Dharma Pongrekun-Kun Wardana.

Keduanya sepakat meju dalam kontestasi politik ini tanpa didukung partai politik, atau independen.

Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) resmi mendaftarkan diri ke KPU Jakarta, Kamis (29/8/2024) malam.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas