Penonton Sesaki Acara OVJ di Monas
Penonton menyesaki panggung depan Opera Van Java (OVJ) di Monas, Sabtu (23/6/2012).
Penulis: Arif Wicaksono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penonton menyesaki panggung depan Opera Van Java (OVJ) di Monas, Sabtu (23/6/2012).
Ratusan penonton mencoba mendekati panggung para awak OVJ di Monas. Pantauan Tribun, ratusan penonton berdiri untuk menyaksikan idola mereka, dan sesekali mengeluarkan yel-yel untuk idola mereka.
Jarak penonton dengan panggung amat sedikit, sekitar dua meter. Dari sudut itu, sekitar wilayah depan sudah disesaki oleh pengunjung yang menyaksikan Sule Cs.
Beberapa di antaranya bahkan sudah mencari jalur alternatif, dengan melihat layar proyektor besar yang disediakan di depan panggung. (*)
BACA JUGA
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.