Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengelola TMII Optimistis Capai Target 350 Ribu Pengunjung

Pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII) optimistis dapat mencapai target pengunjung pada libur lebaran tahun ini.

Penulis: Mochamad Faizal Rizki
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pengelola TMII Optimistis Capai Target 350 Ribu Pengunjung
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Pengunjung berfoto bersama badut di depan Teater Keong Mas Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Selasa (21/8/2012). Banyak warga mengisi liburan Lebaran dengan mengunjungi tempat wisata di Jakarta. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Laporan Wartawan Tribun Jakarta Mochamad Faizal Rizki

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII) optimistis dapat mencapai target pengunjung pada libur lebaran tahun ini.

Hal tersebut dikatakan oleh Asisten Manajer Humas TMII, Dwi Rahayu Atmodjo, Rabu, (22/08/2012).

"Dalam pekan libur lebaran target kami (TMII) 300-350 ribu pengunjung, dari H+1 setiap harinya mencapai 50 ribu lebih pengunjung, kami yakin target tersebut terpenuhi,"ujar Dwi R Atmodjo kepada Tribun.

Untuk hari ini saja, lanjut Dwi, pengunjung sudah 52 ribu Hingga hari ketiga pasca Lebaran, Rabu, TMII Jakarta Timur  puluhan ribu pengunjung terus mengalir. Menyambut libur lebaran kali ini, TMII mengadakan beragam wahana hiburan dan event seni-budaya menjadi daya tarik warga untuk mencari alternatif libur pekan lebaran.

"TMII menyiapkan kalender event khusus edisi libur sekolah dan pekan lebaran, ada beberapa agenda di tiap-tiap anjungan daerah, seperti lenong, tayuban, jaipongan, wayang kulit, dll," ujar Dwi, Rabu, (22/8/2012).

Lebih lanjut Dwi menuturkan untuk pekan libur lebaran kali ini titik konsentrasi pengunjung tidak hanya tepusat pada satu wahana tertentu saja, namun tersebar ke berbagai wahana dan panggung hiburan yang disajikan. Termasuk di antaranya menyebar di anjungan-anjungan yang juga menyuguhkan pertunjukan, dan bazar kebudayaan, kesenian, dan kuliner khas dari masing-masing anjungan.

BERITA TERKAIT

"Selain berlibur, pengunjung bisa sekaligus memberikan edukasi bagi anak-anak dengan mengunjungi berbagai museum yang terdapat di TMII, seperti Museum Indonesia, Museum Pusaka, Museum Fauna Indonesia, Museum Serang dan lain-lain,"terangnya.

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas