Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BMKG Prediksi Cuaca Cerah Berawan saat Lebaran

BMKG memerediksi, cuaca jelang maupun saat Idul Fitri 1434 Hijriah di Jakarta, secara umum berlangsung cerah cenderung berawan.

zoom-in BMKG Prediksi Cuaca Cerah Berawan saat Lebaran
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Lanskap Kota Jakarta yang dipadati pemukiman penduduk, di kawasan Jakarta Barat, Senin (8/7/2013). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memerediksi, cuaca jelang maupun saat Idul Fitri 1434 Hijriah di Jakarta, secara umum berlangsung cerah cenderung berawan.

Meski begitu, hujan ringan diprediksi masih akan berlangsung dengan intensitas yang tidak terlalu lama.

Kepala Bidang Informasi Publik BMKG Achmad Zakir mengatakan, cuaca di Jakarta menjelang dan saat perayaan Idul Fitri, secara umum berlangsung cerah cenderung berawan.

"Kondisinya diperkirakan cukup kondusif di seluruh wilayah Jakarta. Namun, perubahannya akan terjadi sewaktu-waktu, karena kami belum perkirakan lebih jauh," ujar Achmad Zakir kepada Beritajakarta.com, Jumat (2/8/2013).

Achmad menuturkan, pihaknya melakukan prakiraan cuaca untuk Sabtu (3/8/2013) hingga Minggu (4/8/2013). Sedangkan saat Lebaran (kemungkinan 8 atau 9 Agustus 2013), berdasarkan pantauan pihaknya, kondisinya tidak akan jauh berbeda.

"Kalaupun terjadi hujan, nantinya berlangsung sore menjelang malam, namun intensitasnya tidak besar, hanya hujan ringan," jelasnya.

Meski begitu, tambah Achmad, pihaknya mengimbau agar warga tetap waspada, mengingat cuaca dapat berubah sewaktu-waktu.

Berita Rekomendasi

Sedangkan demi kenyamanan warga yang akan berkendara, khususnya bagi warga yang hendak melakukan perjalanan mudik, pihaknya mengimbau untuk membawa kelengkapan kendaraan, termasuk jas hujan bagi pengendara sepeda motor. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas