Diprediksi Lalu Lintas Jakarta Mulai Normal Rabu
Diprediksi, lalu lintas di Jakarta yang biasanya sibuk dan padat akan mulai terlihat pada Rabu
Editor: Johnson Simanjuntak
Laporan Warta Kota, Budi Sam Law Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pascalibur Lebaran, kondisi sejumlah ruas jalan utama di Jakarta, Senin (12/8/2013), masih tampak lancar dan lengang. Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung, sampai Selasa (13/8/2013).
Diprediksi, lalu lintas di Jakarta yang biasanya sibuk dan padat akan mulai terlihat pada Rabu (14/8/2013).
Hal itu diungkapkan Kabag Pembinaan dan Operasi Ditlantas Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Budiyanto kepada Warta Kota, Senin (12/8/2013).
"Saya prediksi, lalu lintas Jakarta, Rabu ini sudah mulai normal," kata Budiyanto.
Alasannya kata Budiyanto, puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi Senin malam ini. Selain itu pada Selasa malam diperkirakan semua pekerja kantoran di Jakarta sudah kembali dari kampung halaman.
"Jadi Rabu ini, pegawai atau karyawan sepertinya sudah mulai masuk semua. Sehingga aktivitas sudah normal dan seperti biasa akan berdampak pada lalu lintas yang padat," katanya.
Untuk mengantisipasi kemacetan dan kepadatan arus lalu lintas pada Rabu itu, kata Budiyanto, pihaknya akan menurunkan 700 personel yang merupakan personel rutin setiap harinya.
Selain itu, katanya akan ada penempatan anggota pada pos pos rutin yang sudah dipersiapkan.
"Baik pos tetap mapun pos sementara," ujar Budiyanto.
Hal lain yang akan dilakukannya, kata Budiyanto, adalah kegiatan pengamanan yang dilaksanakan seperti penjagaan, pengaturan lalu lintas, pengawalan maupun patroli lalu lintas rutin.
Budiyanto mengatakan pada hari Senin atau hari pertama masuk kerja ini jalan begitu lancar.
Awalnya dia memrediksi kemungkinan akan muncul kepadatan kendaraan karena hari pertama kerja paska libur Lebaran.
'
'Tapi saya monitor sampai sore ini, lancar saja,'' kata dia.
Ia menjelaskan, sekalipun jalanan lancar, petugas lalu lintas tetap menjaga di setiap titik yang biasanya terjadi kemacetan, seperti perempatan lampu merah Kuningan dan beberapa titik lainnya.
Selain itu, sebanyak 700 personel sudah diturunkan ke jalan untuk mengawasi lalu lintas di seluruh Jakarta.
Budiyanto mengingatkan masyarakat bahwa wilayah three in one sudah mulai berlaku sejak Senin ini. Sehingga akan dilakukan penindakan jika ada yang melanggarnya.