Sebelum ke Istana, Jokowi Gelar Upacara Terbuka di Monas
- Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo pagi ini, Sabtu (17/8/2013) menggelar upacara
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Gusti Sawabi
Laporan Wartawan TRIBUNnews.com, Nicolas Timothy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo pagi ini, Sabtu (17/8/2013) menggelar upacara memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia sebelum mengikuti upacara yang digelar bersama Presiden RI di Istana Negara.
Upacara yang digelar di Silang Monumen Nasional, Jakarta Pusat ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dihadiri oleh seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Provinsi DKI Jakarta yang semuanya seragam mengenakan batik biru.
Pantauan Tribunnews.com, tidak hanya Joko Widodo, dirinya didampingi sang Istri, Iriana Widodo. Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama pun hadir beserta Istri, Veronica Tan.
Baik Joko Widodo dan Basuki Tjahaja Purnama mengenakan seragam safari putih-putih, seperti yang mereka gunakan saat mereka dilantik pimpin Jakarta bulan Oktober 2012 lalu.
Selain itu, para Kepala Dinas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang semuanya mengenakan setelan jas hitam pun turut menghadiri upacara ini.
Tidak hanya itu, warga pun tidak dilarang untuk menyaksikan upacara ini dan tidak dilarang untuk beraktivitas seperti berolahraga melintasi belakang area upacara.