Panggung Duet Jokowi dan Rhoma Irama Anti-Kemacetan
Panggung utama Jakarta Night Festival (JNF) yang berada di Bundaran Hotel Indonesia mulai dibangun, Senin (30/12/2013) ini.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panggung utama Jakarta Night Festival (JNF) yang berada di Bundaran Hotel Indonesia mulai dibangun, Senin (30/12/2013) ini.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Arie Budhiman memastikan, pembangunan panggung tersebut tidak akan menyebabkan kemacetan.
Rencananya, panggung utama di depan Hotel Grand Hyatt itu akan dipergunakan sebagai panggung pertunjukan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo, raja dangdut Rhoma Irama, serta grup band Radja.
"Membuat panggung membutuhkan waktu yang cukup lama. Jadi, harus dikerjakan mulai dari sekarang karena dari Selasa (31/12/2013) besok sore, panggungnya sudah mulai dipakai," kata Arie di Balaikota Jakarta, Senin ini.
Ada tiga panggung yang sedang dibangun. Selain panggung utama di Bundaran HI, panggung di sisi Silang Barat Daya Monas dan Stasiun Dukuh Atas juga sedang dibangun.
Untuk mendirikan 12 panggung yang tersebar mulai dari Gedung Indosat-Dukuh Atas, pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan DKI Jakarta dan Polda Metro Jaya.
"Ini tidak akan mengganggu karena kita juga sudah komunikasikan sejak pekan lalu. Selain itu, kalau dilihat sekarang, traffic-nya lagi sepi karena sebagian warga berlibur ke luar kota," ujar Arie.
Sebanyak 300 stan untuk kaki lima night market juga sudah mulai dipasang, di antaranya di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jalan Dukuh Atas, dan sepanjang Jalan Thamrin. Loading panggung dan tenda kaki lima night market telah dimulai sejak Senin dini hari.
Sebelum manggung di panggung Bundaran HI, rencananya Jokowi beserta Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama akan dikirab sepanjang Thamrin. Mereka akan dikirab bersama pejabat Pemprov DKI, pasukan Balakrama Jayakarta, Abang None Jakarta, Koko Cici, Jakarnaval Community, ondel-ondel, Barisan Bhineka Tunggal Ika, Wayang Orang Bharata, Komunitas Miss Cicih, dan Indonesia Hero Cosplay.
Sebanyak 12 panggung akan didirikan untuk memeriahkan pesta malam pergantian tahun. Berbagai kesenian akan ditampilkan untuk menghibur warga Jakarta. Panggung akan tersebar di Wisma Antara, Silang Barat Daya Monas, Bank Indonesia, Wisma Mandiri, Gedung Jaya, Jalan Sunda, EX Center, Pullman Hotel, Bundaran HI, Jalan Pamekasan, Gedung UOB, dan Stasiun Dukuh Atas.
Berbagai stakeholder ikut memeriahkan acara,seperti Wali Kota Jakarta Pusat, Jakarta Propertindo, Telkomsel, PT Pembangunan Sarana Jaya, Jak TV, PT Pembangunan Jaya, PT Jakarta Tourisindo, PT MRT Jakarta, PT Taman Impian Jaya Ancol, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, ANTV, PT Bank DKI, PD Pasar Jaya, dan Dinas Pelayanan Pajak dan Dinas Tata Ruang.