Setelah Suzuki Swift, Giliran Taksi Prestasi Kecebur Kolam Bundaran Hotel Indonesia
Setelah Suzuki Swift, giliran Taksi Prestasi warna biru kecebur kolam besar Bundaran Hotel Indonesia Jakarta, semalam.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Sebuah taksi mengalami kecelakaan dan masuk ke kolam Bunderan Bank Indonesia, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (15/10/2014). Berdasarkan informasi dari akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 03.58 WIB.
Taksi Prestasi berwarna biru itu bernomor polisi B 1776 MU. TMC Polda Metro juga mengunggah foto taksi yang berendam di Bunderan BI tersebut. Posisi taksi menghadap Jalan Budi Kemuliaan yang bersisian dengan Gedung Indosat.
Taksi tersebut nampak berada di sisi kolam bundaran BI, keempat roda taksi terlihat terendam separuhnya. Belum diketahui apa penyebab taksi itu tercebur ke kolam.
Berdasarkan informasi dari Twitter TMC Polda Metro, kecelakaan ini masih ditangani pihak kepolisian setempat.
Kejadian mobil yang nyebur di kolam Bunderan BI bukan kali ini saja terjadi, bulan lalu sebuah mobil Suzuki Swift nyemplung di kolam tersebut. Kejadian berlangsung pada tengah malam, dan belum diketahui penyebab kejadian.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.