Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

‎Arus Lalu Lintas Jalan Asia Afrika Terpantau Lancar

Dari Universitas Moestopo menuju Jalan Asia Afrika, lalu lintas lancar. Pengendara dapat memacu kendaraannya 60 kilometer per jam hingga Hotel Mulia.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Y Gustaman
zoom-in ‎Arus Lalu Lintas Jalan Asia Afrika Terpantau Lancar
Tribunnews.com/Ferdinand Waskita
Arus lalu lintas ramai lancar dari arah Universitas Moestopo menuju Jalan Asia Afrika, melewati Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu (22/4/2015). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita‎

TRIBUNNEWS. JAKARTA - Arus lalu lintas di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, terpantau lancar, Rabu (22/4/2015). Lalu lintas seputar Senayan sempat dialihkan menyusul pelaksanaan Konferensi Asia Afrika di Jakarta Convention Center (JCC), kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Pantauan Tribunnews.com, arus lalu lintas sempat tersendat di Jalan Hang Lekir menuju Jalan Asia Afrika. Kepadatan kendaraan terlihat sejak keluar Jalan Pati Unus.

Mobil patroli polisi berjaga di jalan tersebut. Meskipun tersendat, namun lalu lintas tidak sampai macet total. Pemandangan ini terlihat dari Jalan Hang Lekir sampai d idepan Universitas Moestopo.

Selepas Universitas Moestopo menuju Jalan Asia Afrika, lalu lintas lancar. Pengendara dapat memacu kendaraannya hingga 60 kilometer per jam dimulai dari Senayan City hingga Hotel Mulia.

Sementara itu, penyempitan jalur menuju Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menimbulkan kepadatan kendaraan di Jalan Ampera dari arah Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan.

Kepadatan kendaraan lainnya terpantau mulai dari kawasan Cilandak menuju Kemang, Jakarta Selatan. Arus lalu lintas kendaraan agak tersendat karena di beberapa lokasi ada pekerjaan penggalian kabel fiber optik.

Berita Rekomendasi

Penutupan tahap pertama arus lalu lintas berlaku pukul 07.00 WIB sampai 09.30 WIB. Saat itu para kepala negara peserta peringatan KAA secara serentak keluar dari hotel-hotel tempat mereka menginap menuju ke JCC di Senayan.‎

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas