Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mandi di Panti Pijat Gara-gara Krisis Air

Langkanya air bersih di sejumlah perumahan di kawasan Kota dan Kabupaten Tangerang kian membuat warga frustrasi.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Mandi di Panti Pijat Gara-gara Krisis Air
net
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Langkanya air bersih di sejumlah perumahan di kawasan Kota dan Kabupaten Tangerang kian membuat warga frustrasi.

Beberapa warga yang mengalami krisis air bersih bahkan rela merogoh kocek mahal hanya untuk numpang mandi di tempat yang tidak umum.

Hal ini dilakukan seorang pemuda, sebut saja namanya Pandu (27).

Baru-baru ini, warga kawasan Karawaci, Kota Tangerang ini nekat masuk ke salah satu tempat pijat di kawasan Kota Tangerang Selatan hanya untuk menumpang mandi.

"Saya stress, mas. Air sudah mati dari hari Senin (10/8). Benar-benar nggak ada air. Ya saya masuk aja tempat pijat," kata Pandu.

Pandu menuturkan, ia masuk ke tempat pijat di kawasan Bumi Serpong Damai tersebut pada hari Selasa (11/8) lalu.

Wiraswastawan di bidang onderdil mobil itu baru saja pulang dari tempat kerjanya.

Berita Rekomendasi

"Mikirin nyampe rumah harus nampung air dulu satu sampai dua jam cuma buat mandi males banget, mas. Pas hari Senin sama Selasa, harus setengah mati cari air bersih buat mandi di tempat lain. Kemarin saya capek banget pulang kerja, ya sekalian saja saya masuk tempat pijat buat mandi," katanya.

Pandu menuturkan, ia terpaksa membayar sebesar Rp 150.000 di tempat pijat tersebut untuk mandi.

"Ya pas masuk sih saya berlagak mau pijat, padahal cuma mau numpang mandi. Ya di dalam juga sekalian pakai fasilitas yang ada lah. Kalau cuma numpang mandi sih nyesek juga bayar segitu," katanya sambil tertawa. (Banu Adikara)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas