Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Suami Istri Korban Tragedi Mina Asal Depok Minta Anak Mereka Diajari Mengaji

Karenanya Soimin berjanji akan mengajari tiga anak lelaki Dikdik dan Ira untuk mengaji.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Suami Istri Korban Tragedi Mina Asal Depok Minta Anak Mereka Diajari Mengaji
Tribunnews.com/Nurmulia Rekso Purnomo
Pasangan suami istri, Dik Dik Muhamad Tasdik dan Ira Kusmira, diduga korban insiden Mina, Kamis (24/9/2015). 

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Sesaat sebelum berangkat ke Tanah Suci, pasangan suami istri Dikdik Muhammad Tasdik (39) dan Ira Kusmira (36) sempat berpesan kepada kerabatnya Soimin (32) agar mengajari tiga anak lelaki mereka mengaji.

Warga Depok, Jawa Barat itu menjadi korban tragedi melempar jumroh di Mina, Arab Saudi, Kamis (24/9/2015) lalu.

Hal itu dikatakan Soimin (32), karyawan toko plastik Dikdik, di rumah Dikdik di Kompleks Perumahan Timah Kelapa Dua, Blok EE 7, RT 1/ RW 12, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Depok, Minggu (27/9/2015).

"Saya ingat betul, sebelum mereka pergi ke Tanah Suci, Pak Dikdik dan bu Ira berpesan ke saya agar mengajari anak mereka mengaji," kata Soimin.

Karenanya Soimin berjanji akan mengajari tiga anak lelaki Dikdik dan Ira untuk mengaji.

Soimin mengatakan, Dikdik dan Ira dikaruniai tiga putra, yakni Gilman Raihan Tasdik yang duduk di kelas 5 SD, Haikal Atqia Tasdik duduk di kelas 1 SD, dan Faher Robani Tasdik yang masih duduk di bangku TK.

"Semua anaknya laki-laki," kata Soimin.

Berita Rekomendasi

Menurut Soimin, ketiga anak majikannya itu kini sedang berada di Banjar Patroman, Jawa Barat. Mereka tengah merayakan Idul Adha di rumah nenek.

Soimin menjelaskan Dikdik dan Ira berangkat haji pada Senin, 13 September 2015.

Keduanya berangkat haji dari Banjar, Kabupaten Bandung dengan kloter 61 JKS, bersama 5 anggota keluarga lainnya.

Menurut Soimin, hari dimana tragedi Mina terjadi yakni Kamis 24 September 2015 adalah tepat hari kelahiran Ira atau hari dimana Ira berulangtahun.

"Sejak berangkat, bapak dan ibu mengaku sangat bersyukur karena di hari ulangtahun bu Ira, Kamis 24 September, mereka ada di Tanah Suci. Jadi kejadian tragedi itu tepat di hari ulang tahun ibu Ira," kata Soimin.

Karenanya kata Soimin, mereka yakni kerabat serta keluarga besar sangat bersedih dan terpukul atas meninggalnya Dikdik dan Ira.

"Apalagi kalau tahu ke tiga anak mereka saat ini jadi yatim piatu," kata Soimin.

Halaman
123
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas