Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Mobil Terlibat Kecelakaan di Jalan Asia Afrika Jakarta Pusat

Dua mobil kecelakaan di Jalan Tentara Pelajar, Jakarta Pusat, Sabtu (23/1/2015) sekira pukul 02.30 WIB tak jauh dari belakang Hotel Mulia.

Penulis: Y Gustaman
Tribunnews.com/Y Gustaman
Mobil Kijang Innova nomor polisi B 2304 SFH naik ke trotoar di Jalan Tentara Pelajar, Jakarta Pusat, Jumat (23/1/2016), setelah dihantam dari belakang oleh Honda Jazz nomor polisi B 29 RAS.
Tribunnews.com/Y Gustaman
Kaca mobil Kijang Innova nomor polisi B 2304 SFH pecah dan as roda kiri patah, setelah dihantam dari belakang oleh Honda Jazz nomor polisi B 29 RAS di Jalan Tentara Pelajar, Jakarta Pusat, Jumat (23/1/2016) dini hari.
Tribunnews.com/Y Gustaman
Spakbor depan Honda Jazz B 29 RAS terbang setelah menabrak Kijang Innova B 2304 SFH di Jalan Tentara Pelajar, Jakarta Pusat, Jumat (23/1/2016) dini hari.
Tribunnews.com/Y Gustaman
Spakbor depan Honda Jazz B 29 RAS terbang setelah menabrak Kijang Innova B 2304 SFH di Jalan Tentara Pelajar, Jakarta Pusat, Jumat (23/1/2016) dini hari.
Tribunnews.com/Y Gustaman
Mobil Kijang Innova nomor polisi B 2304 SFH naik ke trotoar di Jalan Tentara Pelajar, Jakarta Pusat, Jumat (23/1/2016), setelah dihantam dari belakang oleh Honda Jazz nomor polisi B 29 RAS.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Y Gustaman

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Baru saja hendak pulang ke indekos mereka di Palmerah, tiba-tiba Sandi dan Junior melihat sebuah mobil berwarna kuning melaju kencang.

Pada Sabtu (23/1/2016), sekira pukul 02.30 WIB, hujan rintik-rintik, tak lama melihat mobil tersebut, tiba-tiba dentuman besar terdengar yang membuat Junior dan Sandi kaget bukan kepalang.

Mobil kuning tersebut menghantam belakang kiri Kijang Innova hitam nomor polisi B 2304 SFH yang berjalan melambat di sisi kiri Jalan Tentara Pelajar, Jakarta Pusat, sementara kondisi penerangan gelap.

"Kaget kita, mobil Innova sampai naik ke trotoar, kaca belakangnya pecah keluar. Kita lagi di jalan hampir di samping mobil itu. Terus, spakbor mobil kuning sampai terbang," cerita Sandi kepada Tribunnews.com di lokasi kecelakaan.

Saking lajunya, mobil kuning yang belakangan diketahui Honda Jazz nomor polisi B 29 RAS sampai berbalik arah dan pengemudinya diketahui bernama Raras tak bisa bergerak.

"Saya menghindar melihat batu besar di badan jalan. Waktu itu mobil sedang cepat karena disuruh papa cepat pulang," kata Raras di lokasi.

BERITA REKOMENDASI

Menurut Sandi dan Junior, pengemudi Jazz kuning tak bisa membuka pintunya karena badannya tertahan kantung udara yang mengembang.

"Mas saya tidak bisa keluar, kaki saya terjepit," begitu kata Raras seperti diulang oleh Sandi dan Junior.

Tak lama, Rizal, pengemudi Innova Hitam keluar dan menghampiri Raras. Rizal mengaku agak sakit di bahu kirinya yang saat itu hendak menjemput tamu di Hotel Belleza yang memesan layanan transportasi Blue Bird.

"Saya jalan kecepatan 40. Saya sempat shock dan mobil naik trotoar. Air bag saya enggak mengembang, tapi saya pakai sabuk pengaman. Saya baru tersadar ditabrak setelah menabrak pohon di atas trotoar," ujar Rizal di lokasi.

"Kalau enggak didorong dari belakang, mobil saya enggak mungkin naik ke trotoar ini," imbuh dia.

Bripka Agung RM, anggota patroli Sabhara Polsek Metro Tanah Abang, Jakarta Pusat, yang tiba di lokasi mengatakan kedua mobil yang terlibat kecelakaan akan diurus Unit Lalu Lintas Polresta Jakarta Pusat.

"Mobil ini akan diderek ke Lapangan Banteng," ujar Agung.

Pantauan Tribunnews.com di lapangan, tampak gundukan batu proyek pembangunan pagar sepanjang rel kereta api di Jalan Asia Afrika agak  menjorok ke badan jalan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas