Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hujan Deras, Sejumlah Wilayah DKI Jakarta Digenangi Air

Hujan mengguyur wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya sejak Sabtu (27/2) malam hingga Minggu (28/2/2016)

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Hujan Deras, Sejumlah Wilayah DKI Jakarta Digenangi Air
warta kota/nur ichsan
Ratusan pemukiman warga di kawasan Kelurahan Kedoya Utara, Jakarta Barat terendam banjir hingga ketinggian 1 meter, Jumat (26/2/2016). Hujan deras yang turun seharian ditambah meluapnya air Kali Mookervaart ikut memperparah keadaan. warta kota ur ichsan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Hujan mengguyur wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya sejak Sabtu (27/2) malam hingga Minggu (28/2) pagi, membuat genangan air di sejumlah ruas jalan ibu kota.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari TMC Polda Metro Jaya melalui akun twitter @TMCPoldaMetro, genangan air tersebar merata.

Genangan air setinggi perut orang dewasa terjadi di Pondok Labu “#Banjir 100-120 cm di RT. 05 Pondok Labu #Jakarta Selatan” tulis akun twitter @TMCPoldaMetro.

“#Banjir di RT 11/RW 03 Pondok Labu± 90cm @toko_subani”.

Sementara itu, di wilayah Jelambar, Jakarta Barat, genangan air mencapai 10-30 cm. “#Banjir 10-30 cm di Kavling Polri Jelambar #Jakarta Barat”.

Di wilayah Jakarta Barat, genangan air juga terjadi di Cengkareng. “Banjir 20 - 40 cm sepanjang 50 M,di Pintu air Ring Road arah Tl.Cengkareng msh bisa dilalui semua kendaraan”.

Berita Rekomendasi

Genangan air juga terjadi di daerah penyangga ibu kota, seperti Tangerang.

“#Banjir 20-30 cm Jl Inpres 2 Kec. Ciledug-Tangerang”. “Banjir 40-60 cm di fly over Cibodas Tangerang, tak dapat dilalui kendaraan”.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas