Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Begini Suasana Bundaran HI Setelah Ditinggal Pendemo

Suasana arus lalu lintas Jalan MH Thamrin, Bundaran HI, lengang usai di tinggal pengunjuk rasa angkutan umum pada Selasa

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Begini Suasana Bundaran HI Setelah Ditinggal Pendemo
Warta Kota/Angga Baghya Nugraha
Kawasan Bundaran HI, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat pada Selasa (22/3/2016) siang terpantau lengang setelah ditinggalkan para pengunjuk rasa. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Suasana arus lalu lintas Jalan MH Thamrin, Bundaran HI, lengang usai di tinggal pengunjuk rasa angkutan umum pada Selasa (22/3/2016).

Sebelumnya diberitakan oleh wartakotalive.com, Arus lalu lintas di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, tepatnya di kawasan Dukuh Atas terputus akibat aksi blokir oleh pengemudi taksi.

Dalam foto yang dikirim oleh pembaca Warta Kota yang tidak mau disebutkan namanya pada Selasa (22/3/2016) pukul 09.45 tampak puluhan taksi memenuhi jalan MH Thamrin dari arah Bundaran HI menuju Semanggi.

Sementara itu jalan MH Thamrin dari arah Semanggi menuju Bundaran HI, Jakarta Pusat, tampak kosong melompong.

Ikuti perkembangan berita selanjutnya, follow di Twitter: https://twitter.com/wartakotalive. (Angga Bhagya Nugraha)

Berita Rekomendasi
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas