Asyik Nonton TV, Dua Bocah Dibacok Tetangga yang Gangguan Jiwa
Secara tiba-tiba, pelaku masuk ke rumah korban dan berteriak-teriak sambil mengacungkan golok.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG – Dua orang anak HH (6) dan S (10) menjadi korban pembacokan di tempat tinggal Kampung Cirumpak Ilir,Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang pada Sabtu (23/4/2016) malam.
Aparat kepolisian telah mengamankan pelaku, Zainudin (35).
“Setelah, kami menyisir wilayah untuk mencari pelaku. Kami menangkap pelaku saat sedang berada di pinggir sawah,” tutur Kapolsek Kronjo, AKP Bambang Hermanto, Minggu (24/4/2016).
Insiden itu berawal saat kedua anak itu sedang menonton TV. Secara tiba-tiba, pelaku masuk ke rumah korban dan berteriak-teriak sambil mengacungkan golok.
Dia membacok kedua anak itu sehingga mengalami luka bacok di bagian pelipis kanan serta bawah kuping.
Setelah membacok kedua anak itu, pelaku pergi meninggalkan rumah. Sementara, dua korban bersimbah darah.
Melihat anaknya sudah bersimbah darah, Idah, ibu korban berteriak minta tolong.
Seketika, warga melaporkan insiden itu ke Polsek Kronjo. Warga dan aparat kepolisian segera mencari pelaku yang juga tetangga korban. Sementara itu, kedua korban segera dilarikan ke rumah sakit.
Akhirnya, pada Minggu dinihari, pelaku berhasil ditangkap. Saat penangkapan, pelaku sempat mengancam menggunakan golok.
“Pelaku sempat mengacungkan golok, namun petugas dan warga dengan sigap langsung memegangi,” kata dia.
Setelah dilakukan pemeriksaan, pelaku diduga mengalami ganguan jiwa setelah lima tahun diceraikan oleh istrinya.
Dia akan diperiksa oleh saksi ahli kejiwaan di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.