Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Andri Ditelanjangi Warga Lalu Diarak Keliling Kelurahan

Petugas PPSU Kelurahan Kerendang, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat berhasil meringkus maling yang hendak mencuri sepeda motor pada Senin (25/4/2016).

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Andri Ditelanjangi Warga Lalu Diarak Keliling Kelurahan
google

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Petugas PPSU Kelurahan Kerendang, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat berhasil meringkus maling yang hendak mencuri sepeda motor pada Senin (25/4/2016).

Maling itu ditelanjangi tanpa baju dan celana lalu diarak warga keliling kelurahan.

Tersangka diketahui bernama Andri (28). Ia kepergok pasukan orange saat beraksi membawa kabur sepeda motor milik Hasan (35) warga RT 07 / RW 05 Kerendang.

"Pelaku ditangkap petugas PPSU dan langsung dibawa ke kantor Kelurahan Kerendang," ujar Lurah Kerendang Andre Ravnic kepada Warta Kota pada Senin (25/4/2016) malam.

Andre menjelaskan tersangka melakukan aksi busuknya sekitar pukul 18.20. Saat itu suasana sepi karena habis Maghrib.

"Aksi pelaku terekam di CCTV rumah warga sekitar. Kemudian warga itu ke luar dan teriak ada maling," ucapnya.

Petugas PPSU yang berada di sekitar lokasi berusaha menangkapnya. Tersangka sempat melarikan diri namun berhasil dibekuk petugas.

Berita Rekomendasi

"Kami serahkan pelaku ke Polsek Tambora untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya," kata Andre.

Pelaku tak bisa berkutik ketika dikepung petugas PPSU yang berjumlah sekitar lebih dari 5 orang. Andi pasrah dan berulang kali meminta ampun ke petugas.

Ia beralasan nekat melakukan hal ini lantaran terhimpit ekonomi. Andi menganggur dan harus memberikan makan untuk anak isterinya di rumah.

"Saya enggak punya duit bang, rumah saya di Jembatan Dua, tapi numpang di kontrakan temen di Kerendang," ungkap pelaku yang mulutnya bau minuman beralkohol. (Andika Panduwinata)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas