'Batman' Minta Masyarakat Jangan Sorot Sunny
Sulaiman Haikal, mengatakan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, bukanlah kaki tangan cukong.
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Basuki Tjahaja Purnama Mania (Batman) Sulaiman Haikal, mengatakan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, bukanlah kaki tangan cukong.
Ia juga meminta masyarakat tidak menyorot Sunny Tanuwidjaja, staf Ahok yang kini dicegah keluar negeri atas permintaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dengan sang Gubernur.
"Jangan disorot Sunny. Kaki tangan cukong itu yang dia kerja di cukong, maju ke DPR, terus bisa dipanggil oleh cukong," ujar Haikal dalam diskusi di Cafe Omah66, Tebet, Jakara Selatan, Selasa (24/5/2016).
Sunny diduga tahu kasus korupsi yang menjerat anggota DPRD DKI Jakarta, Mohamad Sanusi.
Dalam kasus itu Sanusi diduga menerima suap dari bos Agung Podomoro Land, Ariesman Widjaja, untuk memuluskan pembahasan proyek reklamasi Teluk Jakarta.
Ahok sendiri mengakui Sunny memang dekat dengan sejumlah pengusaha kelas kakap.
Sunny juga diketahui dekat dengan bos pengembang yang berpartisipasi dalam proyek reklamasi.
Haikal mengklaim Ahok justru musuh para cukong. Kata dia, di tengah bisnis properti yang tengah lesu, Gubernur DKI Jakarta malah meminta kontribusi lebih dari para pengembang.
"Ahok justru melawan para cukong, justru merugikan secara bisnis kepada para cukong," ujarnya.