Saat Blusukan Djarot Tanya Warga 'Boleh Tidak Pak Ahok Datang?'
Djarot menjelaskan, Ahok tengah ada urusan lain, dan kemungkinan di lain kesempatan baru bisa datang untuk menyapa warga.
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Fajar Anjungroso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Calon wakil gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat sempat bertanya kepada warga Jalan Kayu Tinggi, Cakung, Jakarta Timur, agar calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnana alias Ahok diperkenankan untuk datang.
Djarot setelah menghadiri pernikahan warga, melanjutkan bluukannya. Djarot yang mengenakan kemeja kotak-kotak merah, menyapa warga, bahkan para warga bertanya kepada Djarot,
"Pak Ahoknya mana Pak? Disembunyiin ya Pak?" seloroh perempuan mengenakan daster di Cakung, Jakarta Timur, Minggu (13/11/2016).
Djarot menjelaskan, Ahok tengah ada urusan lain, dan kemungkinan di lain kesempatan baru bisa datang untuk menyapa warga.
"Tapi, boleh ya? Pak Ahok ke sin?" tanya Djarot. "Boleh dong Pak," balas para warga.
Djarot juga sempat menyalami warga di sepanjang jalan, di sekitaran rumah ibadah Gereja HKBP Kayu Tinggi. Warga yang baru saja menyelesaikan ibadah mereka cukup kaget melihat rombongan yang mengenakan kemeja kotak-kotak.
Seketika sejumlah orang langsung meneriakkan nama Ahok beberapa kali, "Hidup Ahok! Hidup Pak Djarot!"
Djarot menyambut salam mereka dan menyebut bahwa memang saat kampanye tidak harus selalu bersama-sama.