Hanura: Ahok-Djarot Lebih Realistis Sampaikan Solusi
Petahana kan memaparkan dengan penuh percaya diri, memahami dengan baik permasalahan
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Politikus Partai Hanura, Dadang Rusdiana menilai penampilan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok-Djarot Saiful Hidayat dalam debat terbuka tadi malam cukup menjanjikan.
Menurutnya, pemaparan yang disampaikan oleh Ahok-Djarot menunjukkan keduanya memahami persoalan yang ada di Jakarta.
"Petahana kan memaparkan dengan penuh percaya diri, memahami dengan baik permasalahan," kata Dadang saat dikonfirmasi, Sabtu (14/1/2017).
Pria yang juga merupakan anggota Komisi X DPR RI itu menilai Ahok-Djarot tidak hanya memaparkan persoalan yang terjadi di Jakarta, namun juga memberikan solusi terhadap persoalan tersebut.
Dikatakannya, hal itu membuat masyarakat mampu menilai bahwa Ahok-Djarot lebih mampu dibanding calon lain.
"(Ahok-Djarot) lebih realistik dalam menyampaikan solusi. Jadi masyarakat bisa menilai bahwa Ahok lebih mampu dibanding calon lain," ujarnya.
Dadang pun yakin bahwa Ahok-Djarot mampu meraih simpati warga Jakarta.
Warga Jakarta tentu sudah cerdas melihat siapa calon yang mumpuni dan yang tidak.
"Insya Allah rakyat Jakarta cerdas, tahu calon yang melangit mana calon yang membumi," ujarnya.