Suasana Perayaan Imlek di Vihara Dharma Bakti
Kegiatan berdoa saat Imlek sudah dilakukan umat sejak kemarin malam dan akan terus berlangsung pada besok karena masih hari libur.
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Mohamad Yoenus
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ribuan umat penganut kepercayaan Khonghucu terus berdatangan ke Vihara Dharma Bakti di Jalan Petak Sembilan, Glodok, Jakarta Barat, untuk berdoa saat perayaan Tahun Baru Imlek 2568.
Salah satu pengurus Vihara Dharma Bakti, Away mengatakan, kegiatan berdoa saat Imlek sudah dilakukan umat sejak kemarin malam dan akan terus berlangsung pada besok karena masih hari libur.
"Ada 1.000-an umat yang datang ke sini, jadi bukan hanya warga di sekitaran Glodok saja, ada juga yang dari Bekasi, Tangerang, dan lainnya. Besok hari libur, masih akan ramai," ujar Away saat ditemui Tribun, di Jakarta, Sabtu (28/1/2017).
Menurut Away, kegiatan berdoa di Vihara Dharma Bakti berjalan lancar tanpa ada kendala ataupun ancaman-ancaman dari pihak tidak bertanggung jawab, dimana pihak kepolisian terus berjaga hingga perayaan Imlek berakhir.
"Aman semuanya, pihak kepolisian ada banyak yang menjaga," ucapnya. (*)