Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sejumlah Komunitas Pendukung Ahok-Djarot Nobar Debat di DPW Nasdem

"Ada JASMEV, Aksi Badja, Gue Dua, Patriot Badja, Muda Mudi Ahok, Jakarta Kerja, Komunitas Badja Dharma,"

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Sejumlah Komunitas Pendukung Ahok-Djarot Nobar Debat di DPW Nasdem
Tribunnews.com/ Fitri Wulandari
Suasana sebelum acara nonton bareng debat cagub dan cawagub DKI yang digelar JASMEV di Kantor DPW Nasdem DKI, Jalan RP Soeroso, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (12/4/2017), dimulai. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS, JAKARTA - Acara Nonton Bareng (Nobar) Debat Terakhir pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI yang digelar Jakarta Ahok Social Media Volunteers (JASMEV) rencananya akan dihadiri sejumlah komunitas.

Komunitas-komunitas tersebut merupakan gabungan dari relawan pendukung pasangan petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat.

Stand Up Komedian Mongol Stres selaku pembawa acara nobar menyebut sejumlah komunitas pendukung Ahok-Djarot yang akan hadir.

Mulai dari JASMEV, hingga Muda Mudi Ahok.

"Ada JASMEV, Aksi Badja, Gue Dua, Patriot Badja, Muda Mudi Ahok, Jakarta Kerja, Komunitas Badja Dharma," ujar Mongol di kantor DPW Nasdem DKI, di Jalan RP Soeroso, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (12/4/2017).

Hingga pukul 17.00 WIB, para relawan pendukung masih terus berdatangan untuk menyaksikan debat pasangan calon yang mereka dukung.

Berita Rekomendasi

Sedianya acara nobar tersebut akan dihadiri sejumlah narasumber.

Beberapa diantaranya yakni Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Partai Golkar Wilayah I (Jawa Sumatra) Nusron Wahid.

Kemudian Dosen Komunikasi FISIP UI Ade Armando, dan politikus Nasdem Bestari Barus.

Nobar debat yang digelar pendukung Ahok-Djarot sebelumnya digelar di Posko Pemenangan Ahok-Djarot di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat.

Namun, kali ini berbeda, Nasdem sebagai partai pendukung pasangan calon nomor urut 2 tersebut, menjadi tuan rumah dalam gelaran acara nobar debat terakhir jelang pemungutan suara 19 April 2017.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas