Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Libur Panjang, Ini Kondisi Kepadatan Kendaraan ke Luar Jakarta

Kakorlantas Polri Irjen Royke Lumowa melakukan pantauan langsung arus lalu lintas di gerbang Tol Cikarang Utama.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Libur Panjang, Ini Kondisi Kepadatan Kendaraan ke Luar Jakarta
KOMPAS IMAGES / KRISTIANTO PURNOMO
Kemacetan arus mudik terjadi di pintu keluar tol Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Jumat (25/7/2014). Puncak arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi antara Jumat hingga Sabtu ini. 

‎Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kakorlantas Polri Irjen Royke Lumowa melakukan pantauan langsung arus lalu lintas di gerbang Tol Cikarang Utama, didampingi Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Ermayudi.

Hal ini dilakukan ‎karena memasuki libur panjang yang berlangsung hingga Senin 24 April 2017 nanti.

Dari hasil pemantauan, sejak Jumat (21/4/2017) malam, sudah terlihat ada peningkatan volume kendaraan.

"Sejak kemarin malam sudah terjadi peningkatan volume kendaraan dari arah Jakarta menuju Cikampek dan Jagorawi. Peningkatan juga terjadi dari arah Tangerang menuju Merak," terang Royke, Sabtu (22/4/2017).

Kakorlantas Polri Irjen Royke Lumowa  melakukan pantauan langsung arus lalu lintas di gerbang Tol Cikarang Utama
Kakorlantas Polri Irjen Royke Lumowa melakukan pantauan langsung arus lalu lintas di gerbang Tol Cikarang Utama (TRIBUNNEWS.COM/THERESIA F)

Untuk kelancaran arus lalu lintas dan mengantisipasi kemacetan, jenderal bintang dua itu mengaku sudah ‎berkoordinasi dengan Dirjen Perhubungan Darat agar bisa mengendalikan operasional kendaraan angkutan darat.

“Surat edaran sudah dikeluarkan pagi ini, bila terjadi kepadatan akan membuang truk ke kantong parkir dan rest area terdekat," ujar mantan Kapolda Papua Barat itu.

Berita Rekomendasi

Tidak hanya itu, Royke juga menyiapkan anggota Polantas yang sewaktu-waktu bisa dikerahkan apabila terjadi kepadatan dan mengurai kemacetan.

“Polda Metro sudah menurunkan hampir 2.000 personel, kami dari Korlantas membackup sampai 500 personel,” imbuhnya.

Terakhir, Royke ‎berpesan pada seluruh pengendara agar mengikuti aturan petugas yang mengatur di jalan agar terhindar dari kecelakaan dan tetap menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas