Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Djarot: Sejarah Akan Mencatat, yang Kalah Dianggap Pemenang

Kekecewaan tersebut dituangkan melalui penyampaian motivasi dalam bentuk karangan bunga.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Djarot: Sejarah Akan Mencatat, yang Kalah Dianggap Pemenang
Fitri Wulandari/Tribunnews.com
Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat saat melayani sesi foto bersama para pendukungnya di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (27/4/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Melihat banyaknya karangan bunga yang dikirimkan oleh para pendukung dirinya dan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat menyadari kekecewaan yang dialami warga ibukota terhadap kekalahan Ahok-Djarot dalam Pilgub DKI putaran kedua.

Ia menjelaskan, dua ribuan karangan bunga tersebut mungkin saja merupakan ungkapan kekecewaan yang dialami sebagian pendukung dirinya dan mantan Bupati Belitung Timur itu.

"Saya menyadari bahwa sebagian warga yang kecewa mungkin masih belum bisa menerima kemarin kita kalah suara," ujar Djarot, saat ditemui di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (27/4/2017).

Kekecewaan tersebut dituangkan melalui penyampaian motivasi dalam bentuk karangan bunga.

"Terus (mereka) menyampaikan motivasi dalam bentuk bunga," kata Djarot.

Oleh karena itu mantan Wali Kota Blitar itu pun sangat menghargai karangan bunga yang dikirimkan oleh para pendukung.

Menurutnya, dari dua ribuan karangan bunga yamng dihadirkan di kantornya, sejarah akan mencatat bahwa meskipun dirinya dan Ahok kalah dalam Pilgub DKI, namun anggapan sebagai pemenang akan selalu ada.

Berita Rekomendasi

"Saya terima kasih, apresiasi dong, tentu itu membuktikan bahwa nanti sejarah akan mencatat, yang kalah justru dianggap sebagai hero, sebagai pemenang," ujar Djarot.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas