Polisi Bikin Sketsa Perampok Pengusaha yang Tewas Ditembak di SPBU di Jakarta Barat
"Penyidik sudah mendapatkan (identitas pelaku) yang dicurigai," ujar Argo di Mapolda Metro Jaya
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Identitas pelaku perampokan disertai pembunuhan terhadap seorang nasabah bank bernama Davidson Tantono (30) di sebuah SPBU di Jakarta Barat, Jumat (9/6/2017) lalu telah diketahui polisi.
Davidson Tantono ditembak di kepala dan langsung meninggal di tempat. Uang senilai Rp 350 juta dalam tas yang dibawanya dirampok oleh empat orang pelaku tak dikenal. Perkembangan penyelidikan polisi menemui titik terang.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono mengatakan, penyidik telah mengetahui ciri-ciri pelaku berdasarkan rekaman kamera pengawas (CCTV).
"Penyidik sudah mendapatkan (identitas pelaku) yang dicurigai," ujar Argo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (12/6/2017).
Berdasarkan keterangan saksi-saksi, ucap Argo, polisi mulai menggambar sketsa pelaku. Polisi akan mencocokkannya dengan basis data yang dimiliki.
"Intinya penyidik sudah menyiapkan gambaran siapa pelakunya," katanya.
Dugaan sementara, pelaku telah mengikuti korban dari bank di Grand Garden Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Pelaku menggembosi kendaraan roda empat milik korban.
Kemudian, korban mengisi angin ban di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Jembatan Gantung, Jalan Raya Daan Mogot KM 12, Cengkareng, Jakarta Barat.
Di sana dua pelaku merampas tas berisikan uang Rp350 juta di dalam mobil. Korban sempat melawan dengan berusaha merebut kembali tasnya, sebelum ditembak di kepala.