Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Terduga Pelaku Penembakan Terhadap Davidson Sudah Diketahui

Pihak kepolisian menduga pelaku perampokan disertai penembakan di SPBU Daan Mogot, Jakarta Barat adalah kelompok teroris.

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Terduga Pelaku Penembakan Terhadap Davidson Sudah Diketahui
KOMPAS.com / ANDRI DONNAL PUTERA
Tempat perampokan dan penembakan terhadap Davidson Tantono (30) di SPBU Daan Mogot, Jakarta Barat, tengah dibersihkan pada Jumat (9/6/2017) malam. Davidson dirampok sekelompok orang dan ditembak di kepala hingga tewas. 

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA-Pihak kepolisian menduga pelaku perampokan disertai penembakan di SPBU Daan Mogot, Jakarta Barat adalah kelompok teroris. Dalam sebuah kelompok teroris ada yang namanya fai, bertugas mencari dana dengan cara merampok.

"Bisa saja ini teroris yang kaya dulu lagi. Fai, merampok menghalalkan cari duit untuk main,"ujar Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Setyo Wasisto kemarin, Minggu (11/6/2017).

Dugaan keterlibatan kelompok teroris tersebut butuh penyelidikan lebih lanjut lagi. Penyidik harus menggunakan teori induksi dan deduksi."Tapi harus ada penyelidikan lagi," ucapnya.

Kini, identitas pelaku perampokan disertai pembunuhan terhadap seorang nasabah bank bernama Davidson Tantono (30) di sebuah SPBU di Jakarta Barat, Jumat (9/6/2017) lalu telah diketahui polisi.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono mengatakan, penyidik telah mengetahui ciri-ciri pelaku berdasarkan rekaman kamera pengawas (CCTV).

"Penyidik sudah mendapatkan (identitas pelaku) yang dicurigai," ujar Argo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (12/6/2017).

Davidson Tantono ditembak di kepala dan langsung meninggal di tempat. Uang senilai Rp 350 juta dalam tas yang dibawanya dirampok oleh empat orang pelaku tak dikenal. Perkembangan penyelidikan polisi menemui titik terang.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas