Pengemudi Mabuk, Mobil Mazda "Terbang" di Depan Polsek Tanjung Duren, Hantam Mobil Polisi
Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, AKP Rensa menuturkan Mazda hitam itu dikemudikan oleh Agus Christianto.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah mobil mewah terbalik di dekat kantor Polsek Tanjung Duren, Jakarta Barat, Minggu (13/8/2017) sekitar pukul 04.15 WIB.
Diduga pengendara sedang dalam keadaan mabuk.
Setelah menabrak pembatas jalan, mobil menimpa mobil milik Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, AKP Rensa yang terparkir di dekat kantor Polsek Tanjung Duren.
Mobil yang terbalik adalah Mazda CX 5 warna hitam dengan nomor polisi B 611 RRA.
Sedangkan mobil yang tertabrak adalah Honda HRV silver dengan nomor polisi A 168 AA yang diparkirkan di pinggir jalan.
Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, AKP Rensa menuturkan Mazda hitam itu dikemudikan oleh Agus Christianto.
Warga Bukit Serpong Mas Blok D 5/10 RT 5/7, Pakulonan, Serpong, Tangerang itu berada di dalam mobil bersama seorang rekannya bernama Darma Sugianto.
Kejadian berawal mobil Mazda berjalan dari Jalan S Parman membelok ke Jalan Tanjung Duren Raya.
Dengan kecepatan tinggi mobil itu menabrak pembatas jalan dan tiang listrik.
Kemudian mobil itu menjatuhi mobil yang terparkir di pinggir jalan yaitu Honda HRV.
"Sehingga mobil tersebut terbalik pada seberang jalan," kata Rensa, Minggu (13/8/2017).
Dalam kecelakaan tersebut tidak ada korban jiwa.
Pengemudi langsung dibawa ke Kantor Satlantas Polres Metro Jakarta Barat.
"Pengemudi dan temannya dalam keadaan mabuk minuman keras. Kasus di tangani Lantas Jakarta Barat," ucapnya.
Penulis: Bintang Pradewo