Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Banjir Mengancam Kota Bekasi, Lokasinya Menyebar di 46 Titik

"Seluruh titik banjir itu tersebar di 10 kecamatan dari 12 kecamatan di Kota Bekasi," kata Kepala Dinas PUPR Kota Bekasi, Tri Adhianto

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Banjir Mengancam Kota Bekasi, Lokasinya Menyebar di 46 Titik
KOMPAS IMAGES/AMBROSIUS HARTO
Banjir merendam Perumahan Bumi Nasio Indah, Jatiasih, Kota Bekasi, Kamis (18/4/2013). 

"Akan ada perbaikan tanggul di Kali Bekasi, pertama di Jalan Cipendawa, Perumahan Kemang dan SDN VI Pekayon Jaya," katanya.

Kepala Bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Bekasi, Yudi Saptono menambahkan, penanganan banjir selama ini hanya memfokuskan kepada titik rawan saja.

 

Seharusnya sumber banjir yang harus menjadi perhatian. "Termasuk melakukan perbaikan Kali alam," katanya.

Dia mengatakan, telah melibatkan DKI untuk menormalisasi Kali alam di daerah aliran sungai (DAS) di daerah Bantargebang, Kota Bekasi. Diharapkan rencana itu bisa teralisasi secepatnya.

"Usulan itu sudah diajukan ke DKI," ujarnya. (faf)

Data titik banjir di Bekasi: 
Kecamatan Jatiasih 8 titik, 
Kecamatan Bekasi Selatan 7 titik, 
Kecamatan Rawalumbu 5 titik, 
Kecamatan Bekasi Timur 8 titik, 
Kecamatan Bekasi Utara 3 titik, 
Kecamatan Bekasi Barat 6 titik, 
Kecamatan Pondokmelati 2 titik, 
Kecamatan Pondokgede 5 titik, 
Kecamatan Medansatria 3 titik, 
Kecamatan Mustikajaya 2 titik.

BERITA TERKAIT

- Anggaran khusus banjir Rp 300 miliar dari APBD 2017 
- Pembuatan polder Aren Jaya, Bekasi Timur, polder Pengasinan, Bekasi Timur, polder Irigasi Bekasi Timur, polder Galaxy Bekasi Selatan, polder perumahan IKIP Pondokgede

Penulis: Fitriyandi Al Fajri

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas