Sandiaga Uno Ajak Warga DKI Berkontribusi untuk NKRI dengan Jaga Persatuan
"NKRI itu harga mati, kalau mau maju kita harus bersatu, kalau bersatu saja belum tentu maju apalagi terpecah belah"
Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam pertemuan dengan tokoh lintas etnis, lintas agama, dan tokoh masyarakat Jakarta Utara di Ecopark Convention Hall Ancol, Sabtu (28/10/2017) Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Salahudin Uni meminta masyarakat untuk menjaga persatuan.
Persatuan itu menurut Sandiaga adalah bentuk kontribusi masyarakat untuk Jakarta dan tentu untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia terutama dalam lima tahun ke depan.
"NKRI itu harga mati, kalau mau maju kita harus bersatu, kalau bersatu saja belum tentu maju apalagi terpecah belah. Sekarang saatnya kita menjaga persatuan dan keberagaman ini," ungkapnya.
Dalam acara yang juga bertujuan mensosialisasikan gerakan sadar perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan, Sandiaga Uno mengingatkan ada beberapa pekerjaan rumah untuk membawa Jakarta lebih baik lagi.
Satu di antaranya adalah memaksimalkan program OKE OCE untuk mamajukan usaha mikro kecil dan menengah di Jakarta.
"Tadi Pak Walikota Jakarta Utara bilang di sini susah mencari lapangan pekerjaan, saya jawab kita punya program OKE OCE untuk bangun ekonomi kerakyatan dan menciptakan lapangan pekerjaan," ucapnya.
Ia juga mengingatkan angka partisipasi guru di pendidikan Jakarta Utara merupakan salah satu yang terendah di Indonesia.
Baca: Inilah Puisi Jokowi di Perayaan Sumpah Pemuda
Baca: Pesan Anies Baswedan Kepada Sekda DKI Jakarta, Berkata Jujurlah Kepada Penyidik KPK
"Padahal letaknya tidak jauh dari pusat pemerintahan negara, kita harus pastikan partisipasi guru meningkat sehingga kita bisa menghadirkan pendidikan tuntas berkualitas."
"Kami juga memiliki Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus yang akan kami rilis tahun 2018 untuk perluasan pendidikan yang lebih baik," terangnya.
Sandiaga juga tidak lupa berpesan agar warga Jakarta Utara waspada dan turut serta menghapus gerakan radikal, terorisme, serta berbagai penyakit masyarakat seperti tawuran, perkumpulan yang tidak bermanfaat seperti geng motor, narkoba, minuman keras dan lain-lain.
"Saya juga berpesan warga untuk bersiap menghadapi musim hujan dengan menerapkan kehidupan bersih. Tujuannya juga untuk mendukung gelaran Asian Games 2018 yang akan dilaksanakan di Jakarta, kita tunjukkan kontribusi kita," ajak Sandi.
--