Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kelapa Gading Tergenang, Petugas Berusaha Buang Air Genangan ke Kali Sunter

"Saya imbau jangan ke Kelapa Gading dulu. Lebih baik tunggu air surut," imbau Manson

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Kelapa Gading Tergenang, Petugas Berusaha Buang Air Genangan ke Kali Sunter
TribunJakarta.com/Gerald Leonardo Agustino
Sejumlah petugas dari DPU Unit Pengendalian Banjir beserta Dinas Tata Air DKI Jakarta Unit Peralatan dan Perbekalan (Alkal) berupaya mengendalikan banjir di Jalan Boulevard Barat Raya, Kelapa Gading Jakarta Utara, Kamis (15/2/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Petugas DPU Unit Pengendalian Banjir beserta Dinas Tata Air DKI Jakarta Unit Peralatan dan Perbekalan (Alkal) berupaya mengendalikan banjir di Jalan Boulevard Barat Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Pantauan TribunJakarta.com, Kamis (15/2/2018) pukul 15.00 WIB, sejumlah petugas sedang mempersiapkan pompa air untuk mengarahkan air banjir dari jalan ke Kali Sunter.

Curah hujan kecil yang masih mengguyur daerah Kelapa Gading tidak menyurutkan aksi para petugas tersebut.

Baca: AK, Siswa SD Diduga Korban Pencabulan Menjadi Pemarah

"Mau dibuang ke Kali Sunter ini," ujar seorang petugas yang enggan disebutkan namanya.

Perihal waktu yang dibutuhkan untuk membuang air banjir dari jalan ke Kali Sunter, petugas tersebut mengatakan waktunya tidak pasti.

"Tergantung, Kalau masih hujan terus kayak gini ya lama banget, ini juga air di kali kan masih deres alirannya," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Hujan deras yang mengguyur Jakarta Utara sejak Kamis pagi menyebabkan Jalan Boulevard Barat Raya Kelapa Gading digenangi banjir sedalam 40 cm.

Baca: Hujan Deras Bikin Tiga Titik di Tegal Alur Tergenang Air

Berdasarkan informasi yang dihimpun TribunJakarta.com, banjir juga disebabkan saluran air yang meluap.

Hal itu disampaikan oleh Camat Kelapa Gading Manson Sinaga.

Ia mengimbau agar masyarakat tidak melewati daerah Kelapa Gading sebelum air surut.

"Saya imbau jangan ke Kelapa Gading dulu. Lebih baik tunggu air surut," imbau Manson. (TribunJakarta.com/Gerald Leonardo Agustino)

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas