Cara Anies Baswedan Habiskan Waktu Bersama Keluarga: Main Sepak Bola hingga Cari Restoran Sepi
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membeberkan fakta kegiatannya saat menghabiskan waktu bersama keluarga di rumah.
Editor: Hasanudin Aco
Laporan wartawan TribunJakarta.com, Pebby Adhe Liana.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membeberkan fakta kegiatannya saat menghabiskan waktu bersama keluarga di rumah.
Meski jarang berada di rumah, Anies mengaku kerap memanfaatkan waktu senggangnya berkumpul bersama istri dan anaknya di rumah.
"Kalau sama anak-anak, seneng kalau saya mau main sepak bola sama mereka. Di rumah main sepak bola atau kadang mereka ngajak main bowling. Main, makan, keluarlah (mereka) senang," ungkap Anies Baswedan tadi malam, Senin (15/10/2018).
Baca: 1 Tahun Kepemimpinan Anies Baswedan, Sejumlah Tokoh Beri Pujian dan Kritikan
Anies mengaku, bahwa dirinya lebih suka menghabiskan waktu bermain dengan anak-anaknya ketimbang pergi nonton di bioskop.
Sebab, menurut Anies padatnya jadwal kerjanya sebagai seorang gubernur DKI Jakarta membuat Anies hanya memiliki waktu yang sedikit untuk berinteraksi secara langsung dengan anak-anaknya.
"Soalnya kalau nonton kan duduk aja, gak berinteraksi," tuturnya.
Sibuk dengan pekerjaan setiap harinya, Anies pun mengakui bahwa sesekali dirinya mendengar permintaan dari sang anak agar bisa lebih leluasa menikmati waktu kebersamaan.
Salah satunya adalah dengan mengunjungi restoran yang sepi pengunjung.
"Semalam saya jalan. (Ismail) yang paling kecil bilang 'Bah kita cari resto yang sepi aja'. Kalau rame lebih banyak foto-foto (dengan masyarakat) nya ketimbang makannya," kata Anies seraya menirukan ucapan anak bungsunya Ismail, sambil tertawa.