Butuh Uang Untuk Traktrir Teman, Pelajar Jambret Handphone Guru di Tambora
Berdalih butuh uang untuk mentraktir teman-temannya, BA (18) nekat menjambret handphone milik seorang guru.
TRIBUNNEWS.COM, TAMBORA - Berdalih butuh uang untuk mentraktir teman-temannya, BA (18) nekat menjambret handphone milik NI (31) di Jalan Latumenten, Tambora, Jakarta Barat pada Minggu (11/11/2018) sekira Pukul 05.00 WIB.
Kapolsek Tambora Kompol Iver Son Manossoh mengatakan saat itu korban yang diketahui merupakan seorang guru sedang berjalan kaki menuju RPTRA Kalijodo untuk berolahraga.
"Korban jalan kaki sambil membawa handphone, tiba tiba handphone-nya itu ditarik oleh pelaku yang berboncengan sepeda motor," kata Iver saat dikonfirmasi, Senin (12/10/2018).
Iver mengatakan korban yang sadar menjadi korban penjambretan sempat melawan hingga saling tarik-tarikan dengan pelaku.
"Saat tarik menarik itulah motor yang ditumpangi pelaku jterjatuh dan BA berhasil diamankan di lokasi kejadian," kata Iver.
Iver memaparkan saat ini pihaknya masih memburu satu pelaku jambret lainnya yang saat kejadian berhasil melarikan diri dengan sepeda motor.
"Identitas pelaku yang sudah diketahui dan sekarang sedang kami kejar," kata Iver.
Kanit Reskrim Polsek Tambora, AKP Supriyatin menambahkan, pelaku saat menjalankan aksinya tidak mengetahui kalau korbannya adalah seorang guru.
"Pelakunya pelajar dan korbannya itu guru, namun sekolahnya berbeda, jadi mereka memang tidak saling mengenal," kata Supriyatin.
Kini akibat perbuatannya, selain terancam dikeluarkan dari sekolah, BA juga etelah mendekam di tahanan.
"Pelaku akan kita jerat dengan Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan," kata Supriyatin.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Butuh Uang Untuk Traktrir Teman, Pelajar Jambret Ponsel Guru di Tambora
Baca: Jambret Ponsel di Lamongan Makin Nekat Masuk ke Gang-gang Kampung Incar Anak-anak
Baca: Remaja di Jogja Ini Nekat Menjambret Hanya Gara-gara Terjerat Hutang Rp 100 Ribu
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.