Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sopir Angkot di Bawah Umur Merajalela di Pasar Minggu saat Sore Hari

"Sopir angkot banyak sekali sopir yang belum punya SIM. Kebanyakan di usia remaja," katanya

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Sopir Angkot di Bawah Umur Merajalela di Pasar Minggu saat Sore Hari
WARTA KOTA/JOKO SUPRIYANTO
ILUSTRASI ANGKOT - Sejumlah sopir angkot mogok beroperasi di Jalan Pahlawan Revolusi, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (3/11/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat sore hari, petugas dinas perhubungan banyak menemukan sopir angkutan umum yang masih di bawah umur di kawasan Pasar Minggu.

Komandan Regu Satpel Dishub Pasar Minggu, Nasrullah mengungkapkan mereka hendak mengelabui para petugas lantaran pengecekan surat-surat kendaraan tak seketat pada pagi hari.

Baca: Rumah Kontrakan di Pasar Minggu Dilalap Si Jago Merah

"Sopir angkot banyak sekali sopir yang belum punya SIM. Kebanyakan di usia remaja. Mereka banyak di sore hari karena kucing-kucingan dengan petugas," bebernya kepada TribunJakarta.com di lokasi pada Jumat (29/3/2019).

Nasrullah sangat menyayangkan kondisi angkutan umum saat ini terkait dengan keselamatan para penumpang.

Baca: Mengemudi dengan Kecepatan Tinggi, Seorang Sopir Angkot di Kupang Tewas Kecelakaan

Lantaran pihak pengelola Organda yang tidak memperketat proses penyeleksian sopir angkot.

"Terutama itu pada sore hari. Istilahnya sopir-sopir yang bukan 'batangan'. Kalau yang batangan itu sopir-sopir punya kelengkapan surat-surat. Sementara remaja-remaja ini tidak ada," lanjutnya.

Penulis : Satrio Sarwo Trengginas

Berita Rekomendasi

Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul : Petugas Dishub Pasar Minggu Sebut Sopir Angkot di Bawah Umur Merajalela Saat Sore

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas