Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ditabrak Motor Lawan Arah, Sellha Purba Belum Banyak Bicara Usai Dioperasi

"Dia nggak ngomong apa-apa, dia cuma minta minum doang karena dia dari kemarin kan haus dia nggak minum-minum," kata Suci

Editor: Imanuel Nicolas Manafe

"Jadi kalau jalan kosong hati-hati, masih banyak pekerja-pekerja kita yang sedang membersihkan Jakarta, ikuti aturan lalu lintas. Saya kira kalo kecelakaan merugikan orang lain kan itu yang harus kita hindari," imbuh dia.

Akibat kecelakaan tersebut, pengendara motor dan korban sama-sama mengalami luka di bagian tubuhnya.

Jadi Tulang Punggung Keluarga

Keluarga Sellha Purba, petugas PPSU Kelapa Gading Timur yang mengalami kecelakaan pagi tadi, harap-harap cemas.

Mereka masih menunggu hasil operasi terhadap Sellha yang didiagnosa mengalami cedera kepala sedang. Usai kecelakaan, Sellha sempat dilarikan ke Puskesmas Kelapa Gading.

Namun, lantaran kondisinya cukup parah, ia mesti dirujuk ke RSUD Koja untuk dioperasi.

Operasi dilakukan sejak pukul 14.00 WIB siang ini, untuk mengeluarkan darah yang diduga menggumpal di dalam kepala korban.

Berita Rekomendasi

Kakak korban, Suci Purba (27), saat ditemui sore ini, tak menyangka sang adik harus sampai dioperasi.

Pikiran Suci terguncang saat mengetahui bahwa adiknya ternyata harus dirujuk ke RSUD Koja. Padahal, awalnya ia diberitahu Sellha ditangani di Puskesmas.

Suci Purba (27), kakak Sellha Purba (22), petugas PPSU viral yang mengalami kecelakaan Selasa (25/6/2019).
Suci Purba (27), kakak Sellha Purba (22), petugas PPSU viral yang mengalami kecelakaan Selasa (25/6/2019). (TribunJakarta.com/Gerald Leonardo Agustino)

"Pikiran saya sih pas kecelakaan itu, oh mungkin dia nggak apa-apa karena dia sudah dibawa ke Puskesmas ya. Pas udah dikasih tau dirujuk ke RSUD Koja, saya khawatir, aduh Tuhan ini kenapa," kata Suci saat ditemui di RSUD Koja, Selasa (25/6/2019).

Dikabari bahwa sang adik dirujuk ke rumah sakit, Suci pun bergegas ke sana.

Suci diberitahu pihak rumah sakit bahwa sang adik perlu dioperasi sesegera mungkin. Tanpa pikir panjang, Suci pun menyetujuinya.

"Langsung saya ke rumah sakit menyampaikan harus cepat-cepat operasi kalo nggak dioperasi bakal bahaya buat dia. Akhirnya saya tandatangani semuanya. Biar Tuhan campur tangan atas dia," kata Suci.

Sebab, seperti kata Suci, selama ini Sellha adalah tulang punggung keluarganya.

"Dia tulang punggung keluarga, dia anak ke-5 dari 7 bersaudara," katanya.

Adapun saat berada di rumah sakit, Suci belum sempat berkomunikasi dengan adiknya.

Hal itu lantaran sang adik masih belum sepenuhnya sadar. Yang Suci tahu, sang adik beberapa kali mengeluhkan sakit di bagian kepalanya.

"Saya belum sempet ngobrol sama dia. Karena sebentar-sebentar tidur, sebentar-sebentar sadar. Karena dia merasakan sakit di kepalanya," kata Suci.

Sellha Purba (22) ditabrak motor saat sedang menyapu jalan pada Selasa (25/6/2019) pagi sekira pukul 5.30 WIB.

Pengendara motor, Anang Dwi Prasetyo (37) menabrak Sellha usai melawan arus lampu merah Nias dekat Mal Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Penulis : Gerald Leonardo Agustino

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul : Sellha Purba Belum Banyak Berkomunikasi Pascaoperasi, Kakak: Cuma Minta Minum Saja

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas