Bus Suporter Persija Mulai Bergerak Menuju GBK
Pantauan Tribunnews.com, beberapa bus The Jakmania melewati Jalan Gatot Subroto mengarah ke Senayan.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasanudin Aco
Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bus yang mengangkut kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania, terpantau mulai bergerak ke kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada Selasa (10/7/2019) siang ini.
Pantauan Tribunnews.com, beberapa bus The Jakmania melewati Jalan Gatot Subroto mengarah ke Senayan.
Beberapa bus belok di samping Polda Metro Jaya menuju Jalan Sudirman.
Sementara bus lain memilih ke SUGBK melalui Jalan Gelora, dan berbelok di samping Jakarta Convention Center.
Baca: Kapten Persib Bandung Tak Sabar Hadapi Persija Jakarta di SUGBK
Tampak beberapa bagian bus ditutupi dengan bendera dan spanduk oranye bergambar macan khas Persija.
Sebagian suporter menabuh genderang dan menyanyikan yel-yel Persija dari dalam bus.
Pihak penyelenggara telah menyediakan kantong parkir di dalam kawasan SUGBK untuk 300 bus suporter Jakmania.
Sementara, bus Jakmania yang tidak mendapat tempat parkir disediakan tempat di sekitar kawasan Senayan.