Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Relawan Anies Ikut Andil dalam Program Penataan Kampung Jakarta

Sekjen Abdi Rakyat M Setio Ajiono mengatakan pihaknya tengah menyusun langkah-langkah untuk pengadaan IPAL di wilayah tersebut.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Sanusi
zoom-in Relawan Anies Ikut Andil dalam Program Penataan Kampung Jakarta
Wartakota/Angga Bhagya Nugraha
Gubernur DKI Anies Baswedan bersama sejumlah kepala Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) akan mencoba jalur sepeda itu dari Velodrome menuju Balaikota, Jakarta Pusat, Jumat (20/9/2019). Ujicoba tersebut sebagai bentuk kampanye kepada masyarakat yang biasa memakai kendaraan pribadi untuk beralih menggunakan sepeda. (Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Salah satu relawan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Abdi Rakyat turut andil membantu pembuatan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di Kampung Sekretaris, Kelurahan Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Sekjen Abdi Rakyat M Setio Ajiono mengatakan pihaknya tengah menyusun langkah-langkah untuk pengadaan IPAL di wilayah tersebut.

Mereka juga bakal mendorong pembangunan jembatan di Kali Sekretaris sebagai aksesibilitas warga sekitar.

SIAGA SAMPAH - Satgas Unit Pelayanan Kebersihan Badan Air Dinas LH Jakarta Barat, sedang membersihkan sampah yang  terbawa arus Kali Sekretaris,  Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (30/6). Mereka bertugas secara nonstop membersihkan sampah di Jakarta  dan bersiaga sejak Hari Raya, demi menjaga keindahan dan kebersihan ibukota. WARTA KOTA/Nur Ichsan
SIAGA SAMPAH - Satgas Unit Pelayanan Kebersihan Badan Air Dinas LH Jakarta Barat, sedang membersihkan sampah yang terbawa arus Kali Sekretaris, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (30/6). Mereka bertugas secara nonstop membersihkan sampah di Jakarta dan bersiaga sejak Hari Raya, demi menjaga keindahan dan kebersihan ibukota. WARTA KOTA/Nur Ichsan (nur ichsan/wartakota/wartakota)

"Kita akan bantu mendorong untuk pembangunan jembatan di Kali Sekretaris yang menjadi aksesibiltas warga kampung," ujar Aji dalam keterangan tertulisnya, Minggu (6/10/2019).

Untuk pengerjaan dan pendanaannya, relawan Anies ini bakal menjalin kerjasama dengan Pemprov DKI, Pemkot Jakarta Barat, Suku Dinas Tata Air dan Suku Dinas Lingkungan Hidup, serta Camat dan Lurah setempat.

Mereka juga membantah kurangnya perhatian Pemprov DKI kepada warga Grogol Petamburan, Jakarta Barat, perihal pembuatan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) itu.

Sebab katanya, keluhan IPAL Komunal di wilayah tersebut sudah dimasukkan ke dalam data penataan kampung sebagaimana Keputusan Gubernur Nomor 878 Tahun 2018 tentang Penataan Kampung di DKI Jakarta.

BERITA REKOMENDASI

"Jadi memang suatu kebaikan kalau komponen masyarakat turut serta dalam proses dan pengawalan program penataan kampung secara menyeluruh," ujarnya.

Menurut Abdi Rakyat, semenjak kepemimpinan Anies di Jakarta, warga Petamburan bisa merasakan bagaimana usulan mereka mendapat respons baik melalui program Comunity Action Plan (CAP).

"Lewat gerakan bersama warga, agar ikut terlibat untuk membangun kampung dan mengawal program pro masyarakat sampai pada tempatnya," pungkas dia.

Baca: Kabar Intan Indah Syari, Wanita Viral Karena Calon Suami Jadi Korban Lion Air JT610, Kini Berbahagia

Baca: Viral Asisten Nia Ramadhani Sindir Raffi Ahmad & Nagita Slavina, Istri Ardi Bakrie Turun Tangan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas