Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tanggapi Isu, Pemprov DKI Jakarta Tegaskan Tak Ada Pemangkasan Anggaran Rehabilitasi Gedung Sekolah

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menanggapi isu pemangkasan anggaran rehabilitasi gedung sekolah yang dialihkan untuk gelaran Formula E.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Fathul Amanah
zoom-in Tanggapi Isu, Pemprov DKI Jakarta Tegaskan Tak Ada Pemangkasan Anggaran Rehabilitasi Gedung Sekolah
PPID DKI Jakarta
Pemprov DKI Jakarta tegaskan tidak ada pemangkasan anggaran rehabilitasi gedung sekolah melalui siaran pers, Rabu (13/11/2019). 

Selain itu, Pemprov DKI Jakarta berkomitmen tinggi dalam meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan.

"Pemprov DKI Jakarta berkomitmen tinggi untuk memastikan terpenuhinya kualitas sarana dan prasarana pendidikan.

Hal ini ditunjukkan dengan peningkatan anggaran rehabilitasi total gedung sekolah secara signifikan, terutama pada tahun 2017 sampai dengan 2020. Peningkatan anggaran tersebut tergambar dalam grafik terlampir," tulisnya.

Di akhir tulisan, Pemprov DKI Jakarta menekankan sektor pendidikan menjadi sektor utama yang diperhatikan Pemprov DKI Jakarta.

"Sektor pendidikan merupakan sektor utama yang menjadi perhatian Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dan salah satunya dibuktikan dengan komitmen untuk peningkatan anggaran pendidikan dalam 2 (dua) tahun terakhir.

Jika dibandingkan dengan total usulan anggaran, maka anggaran sektor pendidikan tahun 2020 mencapai 24,10% dari total anggaran.

Artinya, kewajiban alokasi 20% anggaran pendidikan dari total APBD sesuai Undang-Undang Pendidikan telah terpenuhi," tulisnya.

Berita Rekomendasi

Siaran pers tersebut juga melampirkan tiga buah info grafis yang berkaitan dengan anggaran rehabilitasi gedung sekolah.

Gambar pertama menampilkan diagram anggaran dari tahun 2015 hingga 2020.

Gambar kedua menampilkan tabel angka anggaran dari tahun 2015 hingga 2020.

Sementara gambar ketiga menampilkan rincian usulan anggaran (KUA-PPAS).

Gambar 1
Gambar 1 (PPID DKI Jakarta)
Gambar 2
Gambar 2 (PPID DKI Jakarta)
Gambar 3
Gambar 3 (PPID DKI Jakarta)

Beredarnya isu pemangkasan anggaran rehabilitasi gedung sekolah untuk gelaran formula E dibagikan satu di antaranya oleh Ernest Prakasa melalui Twitternya.

Setelah adanya klarifikasi dari pihak Pemprov DKI Jakarta, sontak membuat jagad Twitter diramaikan dengan tagar #ErnestPrakasaNyebarHoax.

Hingga berita ini ditulis, tagar tersebut masih menjadi trending nomor satu di Indonesia.

Tercatat tagar tersebut dicuitkan sebanyak 3.695 kali.

Trending 1 Twitter
Trending 1 Twitter (Twitter)

(TRIBUNNEWS.COM/Wahyu Gilang Putranto)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas