Diduga Ini Penyebab Kebakaran Gereja Chatedral Gading Serpong
Kabag BPBD Kabupaten Tangerang, Bambang Sapto telah mengerahkan sejumlah personel untuk memadamkan api.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, SERPONG - Kebakaran hebat melanda Gereja Christ Chatedral Gading Serpong, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang pada Senin (27/4/2020) sekitar pukul 08.00 WIB.
Dua jam lebih api baru bisa dipadamkan oleh petugas Pemadam Kebakaran.
BPBD Kabupaten Tangerang mengungkap penyebab kebakaran ini.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Kosrudin menjelaskan penyebab kebakaran diduga sementara dikarenakan korsleting listrik.
Sebanyak 5 unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api tersebut. Ada 15 personel yang berjibaku di lokasi.
"Terjadi korslet listrik di lantai 3," ucap Kosrudin kepada Warta Kota, Senin (27/4/2020).
-
Baca: Kapolsek Cidera Tertimpa Runtuhan Bangunan Gereja Christ Chatedral Gading Serpong yang Terbakar
Menurutnya, titik api bersumber dari lantai 3 tersebut. Petugas pun saat ini tengah melakukan pendinginan.
"Sumbernya di lantai 3, ruang peribadatan," kata Kosrudin.
Kapolsek Pagedangan Cedera Tertimpa Runtuhan Bangunan
Sementara itu, Kapolsek Pagedangan, AKP Efri langsung terjun ke lokasi. Ia bersama jajarannya mendatangi tempat kejadian perkara.
Namun dalam proses pemadaman, malapetaka pun terjadi. Efri tertimpa runtuhan bangunan dari gereja ini.
"Kapolsek tertimpa runtuhan dan mengalami cidera," ujar Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Kosrudin kepada Warta Kota, Senin (27/4/2020).
Efri pun terjatuh. Ia tertimpa runtuhan saat sedang menaiki anak tangga.
"Tertimpa seperti atap plafon," ucapnya.