Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Damri Siap Antarkan TKI Menuju Tempat Karantina Covid-19

Perum Damri memberikan pelayanan bagi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang baru tiba di Indonesia untuk menjalani karantina.

Editor: Sanusi
zoom-in Damri Siap Antarkan TKI Menuju Tempat Karantina Covid-19
DAMRI
Bus DAMRI. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perum Damri memberikan pelayanan bagi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang baru tiba di Indonesia untuk menjalani karantina.

Kepala Divisi Sekretariat Perusahaan Damri, Nico R Saputra, mengatakan TKI yang baru tiba di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) akan langsung dibawa ke Asrama Haji Pondok Gede dan Asrama Haji Kota Bekasi.

Baca: Rumah Ibadah akan Dibuka Bertahap, Izin Dikeluarkan Camat, Masjid  Hanya Boleh untuk Salat

Baca: Wali Kota Bekasi: Seluruh Rumah Ibadah di Bekasi Mulai Dibuka Jumat Ini

Kemudian menurut Nico, ada juga yang dibawa ke Rumah Sakit BBK Cilandak, Rumah Sakit Darurat Pademangan dan Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran untuk melaksanakan karantina.

"Karantina ini sebagai protokol kesehatan, dalam penanganan pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19," ucap Nico dalam keterangan resminya, Kamis (28/5/2020).

Nico juga menyebutkan, untuk memastikan keamanan dan keselamatan, Damri telah menerapkan protokol pencegahan Covid-19 dengan ketat.

"Protokol tersebut diantaranya adalah penyemprotan disinfektan ke seluruh bagian bus sebelum dan sesudah mengantarkan tenaga paramedis, menyediakan hand sanitizer, serta pramudi yang bertugas menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) dan masker," kata Nico.

BERITA REKOMENDASI

Selain itu, lanjut Nico, pihaknya juga menerapkan physical distancing di dalam bus.

Sehingga dapat dipastikan bahwa seluruh armada yang digunakan aman, dan sesuai dengan protokol kesehatan.

"Kami bertekad untuk terus memberikan kemudahan akses khususnya bagi seluruh Warga Negara Indonesia, untuk berjuang melawan Covid-19 dan memutus rantai penyebaran virus tersebut," ujar Nico.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas