Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jelang New Normal, Mal Siapkan Banyak Hand Sanitizer Hingga Protokol Kesehatan Tambahan

Protokol tambahan akan dibuat sesuai dengan sektor-sektor penyewa pusat perbelanjaan dan juga untuk memberi keamanan ekstra pada pelanggan dan pekerja

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jelang New Normal, Mal Siapkan Banyak Hand Sanitizer Hingga Protokol Kesehatan Tambahan
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Petugas PMI Jakarta Pusat melakukan penyemprotan cairan disinfektan di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu (31/5/2020). Penyemprotan di fasilitas umum tersebut untuk mencegah penyebaran Covid-19 serta terkait penerapan tatanan normal baru (new normal). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Para pengusaha ritel dan penyewa pusat perbelanjaan saat ini tengah menunggu putusan pemerintah mengenai kapan mal bisa beroperasi kembali.

Dewan Penasihat Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo), Tutum Rahanta mengatakan pihaknya akan mengikuti arahan dari pemerintah mengenai kapan pembukaan kembali pusat perbelanjaan.

"Kalau untuk soal kepastian tanggal dibukanya kembali pusat perbelanjaan, kami sebagai peritel kembalikan kepada pemerintah daerah yang berkoordinasi dengan pusat perbelanjaan. Karena kami hanya tenant yang ada di dalam pusat perbelanjaan dan harus mengikuti arahan-arahan itu semua," tutur Tutum Rahanta kepada Tribun, Minggu (31/5/2020).

Untuk menghadapi New Normal jika pusat perbelanjaan kembali dibuka, para peritel akan menerapkan protokol yang sudah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan ditambah langkah antisipasi mandiri.

"Kami sebagai pelaku usaha ritel di pusat perbelanjaan mau tidak mau akan mengikuti semua protokol-protokol yang ada, bahkan harus melakukan protokol tambahan yang sangat spesifik dengan sektor masing-masing," ujar Tutum.

Protokol tambahan tersebut akan dibuat sesuai dengan sektor-sektor penyewa pusat perbelanjaan.

Baca: Teror Diskusi UGM, Demokrat: Negara Harus Hadir Berikan Perlindungan

Selain itu, protokol tambahan ini juga untuk memberi keamanan ekstra pada pelanggan dan pekerja.

Berita Rekomendasi

"Ini diperlukan untuk memastikan para konsumen yakin dan tidak sungkan untuk berbelanja ataupun membeli jasa di toko-toko kami. Nah di sisi lain, kami juga harus memprotect atau melindungi para pekerja kami yang melayani konsumen silih berganti," terangnya.

Tutum menambahkan agar nantinya pusat perbelanjaan dibuka kembali, baik para peritel dan konsumen harus sama-sama mengikuti aturan yang ada untuk mengurangi penyebaran Covid-19.

Selain itu, ia berharap agar aktivitas di pusat-pusat perbelanjaan dapat berjalan kembali sehingga dapat memulihkan ekonomi.

"Mudah-mudahan kita dapat melaksanakan aktivitas ini kembali. Kami harapkan dengan kondisi yang membaik kita sama-sama menjaga protokol kesehatan itu sendiri, pelan-pelan ekonomi akan pulih. Semua diuntungkan, kesehatan penting, ekonomi juga harus diperhatikan. Saya kira itulah keseimbangan atau kenormalan baru yang harus kita jalankan," jelasnya.

Deputy Building Manager Mal TangCity, Rawanto mengatakan pihaknya akan menerapkan pemeriksaan pengunjung sebelum masuk mal. Pemeriksaan tersebut tentunya dengan melakukan jaga jarak.

"Mereka harus antre dulu sebelum masuk dengan berdiri di garis berwarna kuning yang kami siapkan itu dan wajib mengenakan masker," kata Rawanto.

Baca: Apa Itu New Normal? Berikut Panduan New Normal di Tempat Kerja Sesuai Protokol Kemenkes

Petugas pun berjaga-jaga di depan pintu masuk dengan dibekali alat pengukur suhu tubuh.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas