Polisi Selidiki Potongan Kaki Manusia yang Ditemukan di Depok
Bagian tubuh manusia yang ditemukan oleh petugas kebersihan tersebut berupa bagian potongan kaki
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Identitas pemilik potongan tubuh yang ditemukan di sebuah kali di Depok, Jawa Barat, masih belum menemukan titik terang.
Hingga kini, kasus tersebut masih menjadi misteri.
Kabag Humas Polres Metro Depok AKP Elly Padiansari mengatakan pihaknya masih tengah menyelidiki identitas pemilik potongan tubuh tersebut di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
"Untuk perkembangannya sampai saat ini belum ada," kata Elly saat dihubungi, Rabu (10/6/2020).
Namun demikian, pihak kepolisian masih belum berbicara banyak terkait kasus tersebut.
Begitu juga kemungkinan dugaan potongan tubuh ialah korban pembunuhan atau tidak.
Diberitakan sebelumnya, Warga Depok dikagetkan dengan penemuan potongan tubuh manusia di bawah Jembatan Jalan Ir Juanda Situ Pangarengan, Cisalak, Sukmajaya, Depok. Insiden itu pertama kali ditemukan oleh petugas kebersihan pada Senin (8/6/2020) kemarin.
Baca: Potongan Kaki Manusia di Setu Depok Bikin Warga Geger, Awalnya Dikira Sampah
Kejadian itu dibenarkan oleh Kapolresta Depok AKBP Azis Andriansyah ketika ditanya kejadian penemuan potongan tubuh manusia tersebut.
Namun demikian, belum jelas identitas pemilik potongan tubuh tersebut.
"Benar, identitas belum jelas," kata Azis kepada wartawan, Selasa (9/6/2020).
Berdasarkan informasi, potongan tubuh yang ditemukan oleh petugas kebersihan tersebut berupa bagian potongan kaki.
Ketika itu, petugas kebersihan itu tengah membersihkan sampah di sekitar lokasi.
Baca: Warga Buleleng Dihebohkan Penemuan Jenazah Bayi Ditarik Seekor Biawak dari Tempat Sampah
Selanjutnya, petugas kebersihan itu mencurigai adanya bau busuk yang berasal dari bungkusan hitam tersebut.
Kemudian dia membukanya dan dikagetkan di dalamnya berisikan potongan tubuh manusia.
Menurut Azis, potongan tubuh yang ditemukan tersebut telah dibawa pihak kepolisian ke RS Polri Kramat Jati untuk dianalisa oleh tim forensik.
"Sedang dikirim ke RS Polri Kramat Jati untuk dianalisa oleh tim forensik," pungkasnya.