Kapolda Metro Jaya Instruksikan Jajarannya Cegah Kegiatan SOTR Saat Ramadan
Fadil meminta jajarannya membuat kebijakan yang komprehensif agar bisa mencegah SOTR terjadi di masa pandemi ini.
Penulis: Reza Deni
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran menginstruksikan para personelnya untuk mencegah sejak dini kegiatan sahur on the road (SOTR) selama bulan ramadan pada April 2021 atau bulan depan.
Menurutnya, kegitan sahur di jalanan bakal menjadi tantangan anggota PMJ dan turunannya karena masih masa pandemi Covid-19.
"Saya kira ini perlu didiskusikan bersama agar ini mampu kita (polisi) bisa antisipasi bersama dengan baik," kata Fadil di Polda Metro Jaya, Sabtu (20/3/2021).
Fadil meminta jajarannya membuat kebijakan yang komprehensif agar bisa mencegah SOTR terjadi di masa pandemi ini.
Baca juga: Menteri KKP: Ada Stok 2,6 Juta Ton Ikan untuk Kebutuhan Ramadan dan Lebaran 2021
Apabila diperlukan, lanjutnya, para personel melakukan sosialisasi dan praktik pencegahan sejak dini.
"Mungkin setiap malam Sabtu dan Minggu ada kontrol di subuh atau di pagi hari dari jam 12 sampai jam 5 pagi sebagai kontrol di masa transisi untuk fenomena sahur on the road," tambahnya.
Para jajarannya pun, dikatakan Fadil, agar sigap dan antisipatif mengenai sahur on the road.
Pasalnya, Fadil mengatakan semua orang ingin tak ada klaster penularan Covid-19.
Kita (polisi) harus cerdas melakukan antisipasi dan prediktif," pungkasnya.