Cerita Anies Baswedan Saat Menyantap Rawon di Kawasan Tanjung Barat
Anies Baswedan membagikan momen dirinya menyantap makan siang di Warung Rawone Dengkoel khas Jawa Timur di kawasan Tanjung Barat.
Penulis: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membagikan momen dirinya menyantap makan siang di Warung Rawone Dengkoel khas Jawa Timur, di kawasan Tanjung Barat, Jakarta Selatan, Selasa (23/6/2021).
Anies Baswedan sengaja mampir ke warung makan tersebut usai mengikuti acara peringatan Hari Air Sedunia di Sungai Ciliwung.
Anies Baswedan pun memposting foto-foto dirinya saat berada di warung tersebut.
Ada sembilan foto yang dipostingnya.
Postingan foto pertama berisi sebuah screenshoot sebuah artikel yang berjudul 'Rawon Jadi Sup Terenak Se-Asia versi TesteAtlas 2020'.
Baca juga: Setelah Kunjungi Masjid, Anies Baswedan Blusukan ke Gereja Sion, Jalin Silaturahmi dengan Pendeta
Kemudian di foto keduanya, Anies tampak tersenyum sedang menikamati rawon, dimana tangan kanannya sedang memegang telur.
Ia tampak duduk dalam satu meja bersama dua orang.
Pada foto ketiga yang diunggahnya, tampak Anies Baswedan membagikan foto pelayan warung berpakaian serba hitam sedang menunjukan tiga mangkok rawon dalam satu nampan.
Kemudian pada foto lainnya, tampak Anies duduk di kursi dalam satu meja dengan sejumlah orang.
Baca juga: Elektabilitas Anies Baswedan Kian Moncer, Kini Rajin Blusukan: ke Warung Makan hingga Tempat Ibadah
Foto lainnya tampak Anies melakukan foto bersama dengan orang yang sempat berbincang dengannya, dan ada juga foto yang menunjukan Anies beradu kepalan tangan dengan seorang bocah berkaus merah.
Pada foto terakhirnya, Anies Baswedan tampak berfoto dengan empat pengelola warung Rawone Dengkoel.
Dalam postingannya Anies mengungkap ketika dirinya sedang menikmati rawon, pada meja sebelah yang menjadi tempatnya makannya ada satu keluarga sedang makan siang.
"Terlihat ada nenek, kakek, hingga cucu. Kami saling senyum dari jauh," tulis Anies dalam postingannya di akun facebook Anies Baswedan yang diungggah, Selasa malam.
Ia mengungkapkan setelah selesai makan, dirinya menghampiri keluarga tersebut dan berbincang.
"Ternyata mereka sekeluarga baru saja mengantar nenek dan kakeknya untuk vaksinasi. Dua orang cucunya ikut," ungkapnya.
Baca juga: Tingkat Kepuasan Kerja Jokowi dan Elektabilitas Anies Baswedan dalam Survei Suara Anak Muda
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.