Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kasus Covid-19 Melonjak, Pelaku Usaha Kuliner di Cakung Keluhkan Sepi Pengunjung

Kasus Covid-19 di Jakarta beberapa pekan terakhir mengalami lonjakan. Kondisi itu berpengaruh terhadap pelaku usaha kuliner.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
zoom-in Kasus Covid-19 Melonjak, Pelaku Usaha Kuliner di Cakung Keluhkan Sepi Pengunjung
Tribunnews.com/ Alivio
Kuliner Ale Ale 78 di Cakung, Jakarta Timur, Senin (21/6/2021) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alivio

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kasus Covid-19 di Jakarta beberapa pekan terakhir mengalami lonjakan. Kondisi itu berpengaruh terhadap pelaku usaha kuliner.

Menurut pantauan Tribunnews.com di Batavia Kuliner dan Ale Ale 78 di kawasan Cakung, Jakarta Timur, terlihat sepi pengunjung. Banyak gerai tutup.

Riana, seorang pekerja di Ale Ale 78, menuturkan sepinya pengunjung bukan hanya sekarang terjadi, melainkan sejak awal pandemi tahun 2020.

Baca juga: Tercekik Beban Tarif Komisi Aplikasi Pengiriman, Bisnis Kuliner Malaysia Mencoba Bertahan

"Kalau sepi emang udah sepi sih dari awal pandemi, cuma kemarin memang sempat ramai pascalebaran, cuma karena isu melonjak Covid-19 jadi kembali sepi," ujar Riana, Senin (21/6/2021).

Selain Riana, Febry pelaku usaha Ketan Susu mengakui pendapatannya selama pandemi Covid-19 sangat menurun drastis.

Ale Ale 04595404
Kuliner Ale Ale 78 di Cakung, Jakarta Timur, Senin (21/6/2021).

"Pokoknya menurun drastis, dulu anak sekolah banyak yang nongkrong, sekarang udah nggak," kata Febry.

Berita Rekomendasi

Selain itu, pelaku usaha juga berharap sekolah tatap muka kembali dilaksanakan.

"Dulu jaman anak sekolah banyak nongkrong pulangnya, smoga aja sekolah segera dibuka lagi, biar seperti dulu, karena omzetnya lumayan turunnya jauh," ujar Ibu Riana.

Kendati demikian, mereka tidak bisa memastikan pemasukan pastinya lantaran naik turunnya pendapatan selama pandemi ini.

"Untuk pemasukan nggak nentu, naik turun," ujar ibu Riana.

Namun, untuk mengatasi lonjakan Covid-19 ini, mereka tetap melakukan protokol kesehatan seperti memakai masker, menyediakan hansanitizer dan membatasi pengunjung.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas