Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jakarta Selatan Nihil Zona Merah, Tapi Masih Ada Warga Isoman di 700 Rumah 

Tak ada lagi zona merah di Jakarta Selatan, tapi masih ada warga yang menjalani isolasi mandiri tersebar di 700 rumah.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Jakarta Selatan Nihil Zona Merah, Tapi Masih Ada Warga Isoman di 700 Rumah 
(Shutterstock/Petovarga)
Ilustrasi virus corona, gejala virus corona, gejala Covid-19, pasien virus corona 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wilayah Jakarta Selatan tidak ada lagi zona merah.

Hal ini diungkap oleh Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Jakarta Selatan Isnawa Adji. 

Ia mengatakan, pihaknya telah berupaya menekan angka penyebaran Covid-19 di Jakarta Selatan.

"Sudah tidak ada (zona merah), jadi kami terus menekan (penyebaran Covid-19)," kata Isnawa kepada wartawan, Jumat (3/9/2021).

Baca juga: Langgar Protokol Kesehatan, Kedai Kopi di Pintu 5 GBK Dapat Sanksi dari Satpol PP 

Namun demikian, mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta itu mengungkapkan masih ada warga yang menjalani isolasi mandiri.

Mereka yang menjalani isolasi mandiri tersebar di 700 rumah di Jakarta Selatan.

"Kami terus memantau warga yang isoman di sekitar 600 sampai 700 rumah. Tetapi saya juga minta lurah dan camat untuk memonitor," ujar Isnawa.

Baca juga: Teruskan PPKM Level 3, Berikut Penyesuaian Moda Transportasi Andalan Jakarta

Berita Rekomendasi

Berdasarkan data Pemprov DKI di situs corona.jakarta.go.id, kini tersisa 1 RT zona merah Covid-19 di Jakarta.

RT zona merah itu berada di RT 015 RW 007, Kelurahan Ujung Menteng, Jakarta Timur.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Plt Wali Kota Isnawa Adji Klaim Jakarta Selatan Nihil Zona Merah, tapi Ada Warga Isoman di 700 Rumah

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas