Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolda Metro Jaya Tinjau Pelaksanaan Vaksin 600 Lansia di Alun-alun Kota Bekasi

Melalui kunjungannya, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran melaksanakan akselerasi vaksin lansia sebanyak 600 orang.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Kapolda Metro Jaya Tinjau Pelaksanaan Vaksin 600 Lansia di Alun-alun Kota Bekasi
Dok. Humas Polda Metro Jaya
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran meninjau pelaksanaan percepatan vaksinasi 600 Lansia di Alun-Alun Kota Bekasi, Rabu (23/2/2022) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polda Metro Jaya kembali melanjutkan percepatan vaksinasi untuk lansia  di Alun-Alun Kota Bekasi.

Melalui kunjungannya, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran melaksanakan akselerasi vaksin lansia sebanyak 600 orang.

Hal ini dilakukan karena masih ditemukan sejumlah lansia seperti warga yang mempunyai riwayat kesehatan medis, yang tidak mau dilakukan vaksinasi sehingga perlu ada solusi.

Fadil mengungkapkan, lokasi vaksinasi di pusat keramaian masyarakat seperti Alun-Alun memiliki daya tarik sendiri sehingga warga mau divaksin Covid-19.

”Ternyata alun-alun punya daya tarik sendiri dibandingkan dengan tempat sebelumnya di Stadion Bekasi Kota, melihat jumlah cukup banyak dan menjadi pusat kegiatan masyarakat,” kata Fadil saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Lansia di Alun-Alun Kota Bekasi, Rabu (23/2/2022).

Oleh karena itu, kegiatan ini merupakan salah satu solusi percepatan vaksinasi sesuai arahan Presiden Joko Widodo dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Baca juga: 8.456 Lansia di Kota Bekasi Menolak Mengikuti Program Vaksinasi Covid-19

Fadil berharap dengan kegiatan ini resiko kematian komorbid akibat Covid-19 varian Omicron bisa diminimalisir.

Berita Rekomendasi

"Ada sekitar 600 lansia yang disuntik pada hari ini. Ini merupakan hasil penyisiran warga Kota Bekasi yang belum vaksin baik dosis 1 maupun dosis 2, jika sudah ada yang lengkap kita juga berikan kesempatan untuk melaksanakan booster," tutur Fadil.

Fadil juga mengimbau agar warga bisa hidup normal dan melakukan aktivitas seperti biasa. Ia juga kembali mengingatkan agar semua aktivitas dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan.

”Silahkan hidup normal seperti biasa taoi lengkapi vaksinasi sampai dengan vaksin boster, tetap pakai masker dimana-pun dan kapan-pun,” tutup Kapolda.

Dalam kunjungannya di Bekasi, Kapolda turut didampingi Irwasda Polda Metro Jaya, Dirlantas Polda Metro Jaya, Dir Binmas Polda Metro Jaya, Kapolrestro Bekasi Kota, Kasdim Kota Bekasi dan Plt. Walikota Bekasi Dr. Tri Adhianto Tjahyono.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas