Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Tangkap Pelaku Pengeroyokan yang Menewaskan Wartawan Papua Pos, Ayah Pelaku Masih Diburu

Polisi menangkap salah seorang pelaku pengeroyokan yang menewaskan wartawan Papua Pos, Firdaus P Pangaribuan di kawasan Jati Asih, Bekasi.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Polisi Tangkap Pelaku Pengeroyokan yang Menewaskan Wartawan Papua Pos, Ayah Pelaku Masih Diburu
Tangkap layar kanal YouTube Kompas TV
Polisi menangkap salah seorang pelaku pengeroyokan yang menewaskan wartawan Papua Pos, Firdaus P Pangaribuan di kawasan Jati Asih, Bekasi. Foto Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol E Zulpan. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polisi berhasil menangkap salah seorang pelaku pengeroyokan yang menewaskan wartawan Papua Pos, Firdaus P Pangaribuan di kawasan Jati Asih, Bekasi, Senin (25/7/2022) sekira pukul 23.00 WIB.

Pelaku diketahui bernama Rafli alias Ogef (24).

"Jajaran Sat Reskrim telah melakukan penangkapan pelaku pengeroyokan yang mengakibatkan korban Firdaus meninggal dunia," Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan dalam keterangannya, Selasa (26/7/2022).

Menurut Kombes E Zulpan, insiden tersebut berawal ketika Rafli tidak terima atas teguran Firdaus saat buang air kecil di halaman korban.

Baca juga: Seorang Wartawan dari Media Asal Papua Tewas Dikeroyok Sekelompok Orang di Kramat Jati

"Sehingga tersangka R mengajak bapak dan temannya mengeroyok korban," ujar Zulpan.

Zulpan menuturkan polisi juga telah mengantongi identitas bapak dari Rafli, Ade Erwin yang juga pelaku pengeroyokan.

Berita Rekomendasi

Terhadap Erwin, polisi pun melakukan pengejaran hingga saat ini dan masih mencari pelaku pengeroyokan lain.

"Untuk tersangka lainnya, AE alias bapak tersangka masih dilakukan pencarian," ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, seorang wartawan asal media Papua Pos tewas diduga akibat dikeroyok di Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (19/7/2022) kemarin.

Diketahui wartawan itu bernama Firdaus P Pangaribuan.

Ia diduga mengalami tindakan pengeroyokan hingga meninggal dunia di daerah Kramat Jati, Jakarta Timur pada Selasa (19/7/2022) sekitar pukul 05.00 WIB.

"Korban berjenis kelamin laki-laki, wartawan Papua Pos," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan dalam keterangannya, Senin (25/7/2022).

Baca juga: Polisi Upayakan Restorative Justice dalam Kasus Pengeroyokan di SMAN 70 Jakarta

Zulpan menjelaskan, kasus ini terungkap berkat laporan seorang saksi yang mendatangi Polsek Kramat Jati.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas